Perkuat Koordinasi Lintas Sektoral, Kapolres Kaur AKBP Alam Bawono ‘Gedor’ Markas Forkopimda

Perkuat Koordinasi Lintas Sektoral, Kapolres Kaur AKBP Alam Bawono ‘Gedor’ Markas Forkopimda

Kapolres Kaur AKBP Alam Bawono, S.I.K., M.Tr.Opsla melakukan kunjungan silaturahmi maraton ke sejumlah unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kaur--ilustrasi

KAUR, RADARKAUR.DISWAY.ID – Mengawali masa tugasnya di Bumi Sease Seijean, Kapolres Kaur AKBP Alam Bawono, S.I.K., M.Tr.Opsla melakukan kunjungan silaturahmi maraton ke sejumlah unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kaur, Senin (26/01/2026). 

Langkah ini dilakukan untuk memperkuat koordinasi lintas sektor demi menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Didampingi jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Kaur, AKBP Alam Bawono mengawali kunjungannya ke Kantor Bupati Kaur. Kehadirannya disambut hangat oleh Bupati Kaur beserta jajaran Pemda. Dalam pertemuan tersebut, Kapolres menegaskan komitmennya untuk menyelaraskan tugas kepolisian dengan program pembangunan daerah.

“Sinergi antara Polri dan Pemerintah Daerah sangat krusial. Selain menjaga kondusivitas wilayah, kami berkomitmen penuh untuk memberantas peredaran narkoba serta menindak tegas kejahatan menonjol di wilayah hukum Kabupaten Kaur,” tegas AKBP Alam Bawono dalam pertemuan tersebut.

BACA JUGA:Hadiri HPN 2026 Banten, 30 Pengurus PWI Bengkulu Dapat Dukungan Dana dari Pemprov Bengkulu

BACA JUGA:Bawa Kabur Istri Orang, 2 Pria Asal Bengkulu Selatan Ditangkap

Perjalanan dinas kemudian berlanjut ke Gedung DPRD Kabupaten Kaur. Diterima langsung oleh Ketua DPRD, Kapolres kembali menggarisbawahi pentingnya komunikasi yang solid antara aparat penegak hukum dan legislatif sebagai pilar pendukung kemajuan daerah.

Tak berhenti di situ, rombongan Kapolres bergeser menuju Pengadilan Negeri Kaur dan Pengadilan Agama Kabupaten Kaur. Dalam dua pertemuan tersebut, poin utama yang disampaikan adalah pentingnya kolaborasi berkesinambungan untuk memberikan pelayanan hukum yang optimal dan berkeadilan bagi seluruh lapisan masyarakat Kaur.

Rangkaian kunjungan ditutup dengan menyambangi Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kaur. Saat bertemu Kepala Kejaksaan Negeri Kaur, Kapolres memperkenalkan diri sebagai pejabat baru sekaligus mempertegas komitmen memperkuat koordinasi antar Aparat Penegak Hukum (APH).

“Kami berharap hubungan harmonis ini menjadi landasan kuat bagi kami dalam memberikan pelayanan terbaik. Penegakan hukum yang profesional dan berkeadilan hanya bisa dicapai melalui kerja sama yang solid antar lembaga,” pungkasnya.

Melalui Safari Kamtibmas ini, Kapolres Kaur berharap terciptanya situasi yang aman dan kondusif, sehingga program pembangunan di Kabupaten Kaur dapat berjalan maksimal tanpa gangguan keamanan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: