BENGKULU SELATAN (BS) – Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) menyalurkan, bantuan kepada masyarakat Desa Tebat Kubu Kecamatan Kota Manna berupa kontainer tempat sampah. Pasalnya, masyarakat selama ini terus membuang sampah sembarangan. Sehingga, menyebabkan bau yang tidak sedap. Dengan adanya bantuan ini masyarakat diminta untuk membuang sampah dengan alat yang sudah disediakan. Ketua BPBD Desa Tebat Kubu Kecamatan Kota Manna sangat mengapresasi, atas bantuan yang diberikan DLHK Kabupaten BS. Bantuan berupa kontainer pembuangan sampah ini sebelumnya sudah diusulkan masyarakat Tebat Kubu beserta Pemerintahan Desa (Pemdes). Lantaran, wilayah mereka belum memiliki tempat pembuangan sampah yang layak. “Atas nama pemerintah desa (pemdes) mengucapkan terima kasih atas telah diakomodirnya kontiner ini nantinya akan dimanfaatkan sebaik-baiknya, agar desa Tebat Kubu menjadi desa bersih,” pungkasnya. Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) BS, Ir. Jonior Hafis mengatakan, penyaluran kontiner ini merupakan permintaan dari masyarakat Tebat Kubu beberapa waktu lalu. Karena, untuk membuang sampah mereka belum mempunyai tempat yang layak. Dengan diakomodirnya bantuan ini diharapkan bisa digunakan dengan sebaik baiknya oleh masyarakat setempat. “Sangat diharapkan dukungan pemerintah desa untuk mengarahkan warganya untuk buang sampah pada tempatnya, supaya petugas dengan gampang angkut sampah tersebut ke pembuangan akhir, yakni TPU Padang Gilang,” papar Jonior.(rjs)
Masyarakat Diberi Kontainer
Sabtu 13-03-2021,10:36 WIB
Editor : Admin Radar Kaur Online
Kategori :