Regu Putra dan Putri Kaur Raih Juara Cabang Fahmil Qur'an

Rabu 25-05-2022,17:41 WIB

RADARKAUR CO ID BINTUHAN Ajang perlombaan Musabaqah Tilawatil Qur an MTQ XXXV Tingkat Provinsi Bengkulu di kabupaten Kaur Rabu 25 5 2022 dari cabang Fahmil Qur an telah mengumumkan pemenang pertama lomba Baik dari regu Fahmil Qur an putra dan regu Fahmil Qur an putri yang dilaksanaman pada arena 5 Aula MAN 1 Kaur Adapun pemenang pertama regu Fahmil Qur an putra yang beranggotakan tiga orang yakni Daffa Maulana Sanja Nurli Kurniadi Rhefki Nurman Yuliansyah merupakan pelajar dari Madrasah Aliyah Negeri 1 Kaur BACA JUGA MTQ XXXV Resmi Dibuka Gubernur Apresiasi Persiapan serta Penyelenggaraan Secara bersamaan untuk regu Fahmil Qur an putri beranggotakan tiga orang yakni Afifah Widias Tira Ranti Dwi Anugerah Aurelia Fadhilah merupakan pelajar dari Madrasah Aliyah Negeri 1 Kaur Dari masing masing regu Fahmil Qur an putra dan fahmil Qur an putri tersebut dipastikan menjadi perwakilan Provinsi Bengkulu ke tingkat nasional Sekda Kaur DR Drs Ersan Syahfiri MM menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT berkat perjuangan keras peserta kafilah Kaur mampu dan berhasil menorehkan prestasi pada Cabang fahmil Qur an Baik putra maupun putri di MTQ ke 35 Tingkat nasional Alhamdulillah pada cabang Fahmil Qur an ini kafilah Kaur mendapatkan juara 1 Mudah mudahan perolehan prestasi ini menjadi awal yang baik untuk prestasi pada cabang lomba MTQ lainnya ucap Sekda Sekda menambahkan pihaknya juga akan mengupayakan dalam mempersiapkan ketingkat Nasional nantinya l Pihaknya akan membuat rencana skema khusus supaya nanti Bengkulu bisa menorehkan prestasi juga di tingkat Nasional BACA JUGA Pawai Ta aruf MTQ XXXV Meriah Sementara itu Kepala MAN Bintuhan Ibu Muflihah Fitriani S Pd M Ag mengucap selamat dan bersyukur bahwa peserta lomba Fahmil Qur an baik putra dan putri dari Kaur bisa mendapat hasil yang maksimal Alhamdulillah anak anak kita dari MAN Kaur mewakili Kabupaten Kaur pada lomba MTQ ini berhasil mendapat juara 1 dari cabang Fahmil Qur an ucapnya Harapannya semoga dengan diraihnya prestasi juara pertama pada lomba Fahmil Qur an tingkat provinsi ini anak anak kita tidak cepat puas Melainkan mereka tetap selalu meningkatkan kemampuannya mengingat setelah ini nanti akan mewakili Bengkulu pada tingkat nasional cw1

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler