5 Pedangdut Bengkulu, Jebolan Pencarian Bakat Musik Dangdut Tanah Air

Rabu 23-11-2022,17:50 WIB
Reporter : Redha Pitria
Editor : Muhammad Isnaini

Yofi KDI adalah wanita kelahiran Bengkulu, 20 Mei 1989. Yofi dikenal melalui ajang Pencarian Bakat musik Dangdut yaitu KDI (5) tahun 2008.  

Sebagai anak yang lahir dari keluarga pecinta musik, Yofi memiliki ketertarikan di dunia industri musik Dangdut. Ia mengawali kemampuannya dengan mengikuti jejak sang ayah, pemilik orkes musik untuk bernyanyi dari panggung ke panggung.  

Yofi menguasai berbagai genre musik, seperti Dangdut, pop, rock, hingga R&B. Yofi sudah beberapa kali mengikuti ajang pencarian bakat, ia pernah mengikuti kontes KDI 2 namun hanya sampai babak 50 besar.  

Tak berhenti sampai disitu, ia kembali mengikuti audisi di kontes KDI 3 namun tidak lolos dan terakhir ia berhasil menjadi juara2 di ajang Pencarian Bakat KDI 5.  

 

 

FEBRIAN BINTANG PANTURA 

Terakhir, Febrian Pedangdut asal Bengkulu jebolan Bintang Pantura. Sebuah program musik dangdut dibawah naungan Indosiar.  

Saat ini Febrian juga aktif menekuni profesi sampingan yaitu MC. Ia mulai dikenal oleh masyarakat luas sejak mengikuti ajang Bintang Pantura 2 pada tahun 2015.  

Febrian mengikuti ajang Bintang Pantura di musim kedua setelah perhelatan pertama. Setelah mengikuti berbagai seleksi dengan empat belas finalis, akhirnya Febri bisa bertahan hingga 9 besar.  

Diketahui Febri mulai mengikuti ajang Pencarian bakat pada 27 Juli hingga perempatan final 6 November 2015. Selain Bintang Pantura Febri pernah mengikuti beberapa ajang bakat Indonesian Idol dan KDI.*

Kategori :