Siswi Hanyut di Sungai Luas Kaur Ditemukan, Kondisinya..

Senin 03-04-2023,21:43 WIB
Reporter : Muhammad Isnaini
Editor : Muhammad Isnaini

KAUR, RADARKAUR.CO.ID – Seorang Siswi SMPN di Kabupaten Kaur yang hanyut di Sungai Luas, Senin sore 3 April 2023 akhirnya ditemukan sekitar pukul 21.15 WIB. 

Namun siswi yang bernama Tri Puspitasari (14), warga Cahaya Negeri Kecamatan Luas itu sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Jenazah Tri ditemukan terdampar oleh warga yang melakukan pencarian dengan menyusuri sungai.

Tadi malam, jenazah langsung dibawa dan disemayamkan di rumah duka di Desa Cahaya Negeri.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Seorang Pelajar SMP Dikabarkan Hanyut di Sungai

BACA JUGA:Beralih ke Energi CNG, Apa Itu CNG? Disebut Bahan Bakar Setara Pertamax Turbo RON 98, Harga Rp 4.500 per LSP

Tri diketahui hilang diseret arus saat mandi di Sungai Luas bersama tiga temannya, Senin sore.

Saat sedang mandi di wilayah Desa Sinar Jaya Kecamatan Kaur Tengah, mereka tiba-tiba terseret arus.

Tiga temannya berhasil menyelamatkan diri. Sedangkan Tri hanyut dan tenggelam di bagian sungai yang dalam.

Pencarian terhadap Tri kemudian dilakukan hingga malam ini.

BACA JUGA:Bagaimana Nasib HONORER Usia Dibawah 34 Tahun dan Diatas 46 Tahun jika Tidak Diangkat PNS?

BACA JUGA:Siapkan KTP dan Surat Nikah, KUR BRI 2023 Plafon Rp 30 juta cair dalam Seminggu, Angsuran cuma Rp 500 ribuan

Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman mengatakan menurunkan personil untuk membantu warga mencari korban.

“Anggota ada di lokasi dan bersama warga mencari keberadaan korban di aliran sungai setempat” jelasnya.

Camat Luas Ujang Aswadi, S.Pd membenarkan ada siswi SMPN di Kabupaten Kaur  yang hilang terseret arus.

Kategori :

Terpopuler