Tingkatkan Mutu Pendidikan Untuk Pembangunan

Tingkatkan Mutu Pendidikan Untuk Pembangunan

BINTUHAN-Anggota DPRD Kaur, Firjan Eka Budi FA, SE mengatakan, pendidikan merupakan salah satu faktor. Yang memiliki peran penting dalam pembangunan daerah. Karenanya semua pihak harus mengambil peran aktif. Dalam meningkatkan kualitasnya. Sehingga Sumber Daya Manusia yang dihasilkan, benar-benar mereka dengan kemampuan yang mumpuni.

"Yang melakukan pembangunan itu adalah kita masyarakatnya. Semakin tinggi kualitas SDM yang ada, maka mudah-mudahan daerah bisa berjalan lebih cepat. Pendidikan adalah satu faktor dalam mencetak SDM. Maka kualitas pendidikan harus terlebih dahulu kita tingkatkan," ungkapnya pada RKa, Senin (27/7).
Pria yang akrab disapa Ujang Simah ini melanjutkan, selain bersinergi perah orang tua dengan sekolah. Dalam memberikan pendidikan kepada pelajar. Dukungan dari unsur Pemda dan masyarakat. Juga hal penting untuk meraih tujuan ini. "Ini PR kita bersama, bagaimana caranya meningkatkan mutu pendidikan. Agar menghasilkan SDM unggul untuk pembangunan daerah," pungkasnya. (yie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: