Belum Sadar, Kades Dilarikan Ke RSUD M Yunus Bengkulu
TANJUNG KEMUNING - RSUD Kaur merujuk korban kecelakaan lalulintas yang tak lain adalah Kades Tanjung Aur II, Ujang Herta Gunawan, Sabtu (22/8). Kondisinya mengkhawatirkan dengan luka memar bagian kepala belakang. Korban tak sadarkan diri dan muntah secara berkala. Mengingat keterbatasan peralatan medis, RSUD Kaur merujuk korban ke RSUD M. Yunus Bengkulu. Korban dibawa ke Bengkulu menggunakan ambulance RSUD Kaur didampingi keluarganya.
Kondisi Kades belum menunjukkan tanda-tanda membaik. Justru cenderung menurun, sehingga keluarga sepakat dengan tim medis RSUD Kaur untuk membawa korban ke RSUD M. Yunus Bengkulu. Keluarga khawatir dengan kondisi kritis korban. Pukul 15.17 WIB, korban diberangkatkan menuju Kota Bengkulu guna menjalani perawatan intensif.
Adik korban, Widarman mengatakan, kondisi korban belum sadarkan diri sejak kecelakaan pukul 10.00 WIB pagi tadi. Ada pembengkakan bagian kepala sebelah kanan. Di bagian kepala juga terdapat menjorok ke dalam yang diduga medis akibat terkena benda keras. Karena sudah lima jam dirawat namun tak kunjung sadarkan diri membuat keluarga cemas.
"Untuk lebih efisien perawatan medis, RSUD Kaur merujuk kakak saya ke RSUD M. Yunus. Keluarga berharap masa kritis ini dapat dilalui dengan baik sehingga tidak terjadi hal yang tidak diinginkan," ujarnya diperjalanan menuju RSUD M. Yunus Bengkulu.
Sementara itu, Ketua Forum Komunikasi Kepala Desa (FKKD) Tanjung Kemuning, Jon Afrizal menyampaikan harapannya agar korban dapat melalui masa kritis dan pulih kembali seperti sediakala.
"Kami forum Kades berdoa agar musibah yang dialami oleh Kades Tanjung Aur II dapat dilalui dengan sabar. Doa kami untuk kesembuhan beliau, semoga cepat sembuh seperti semula," ungkap Jon Afrizal.(xst)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: