Pengurus Karang Taruna 15 Kecamatan Sudah Terbentuk

Pengurus Karang Taruna 15 Kecamatan Sudah Terbentuk

BINTUHAN – Pascapelantikan pengurus Karang Taruna tingkat Kabupaten Kaur, sesuai dengan agenda kerja, pengurus langsung tancap gas membentuk pengurus Karang Taruna tingkat kecamatan. Saat ini, pengurus Karang Taruna 15 kecamatan sudah terbentuk dan dilantik. Terakhir, pelantikan Karang Taruna Kecamatan Tanjung Kemuning yang dilaksanakan pada Kamis (22/10). “Untuk agenda awal Karang Taruna, Alhamdulillah sudah selesai. Saat ini pengurus Karang Taruna 15 Kecamatan se-Kabupaten sudah terbentuk dan sudah dilakukan pelantikan,” ungkap Ketua Karang Taruna Kabupaten Kaur Bounek River, SE, Minggu (25/10). Dengan telah dibentuk dan dilantik kepengurusan Karang Taruna kecamatan, harapan terbesar kepengurusan Karang Taruna tetap kompak dan solid untuk bisa mengembangkan seluruh potensi yang ada di wilayah masing-masing. Sehingga, dengan berdirinya Karang Taruna, diharapkan bisa membantu pemerintahan daerah memajukan Kaur. Lebih lanjut Bounek, untuk tingkat kecamatan, masing-masing kecamatan sudah memiliki kepengurusan, mulai dari Ketua, Sekretaris, Bendahara maupun anggota. Setelah dilakukan pembentukan kepengurusan Karang Taruna tingkat Kecamatan, Karang Taruna tingkat Kecamatan akan membentuk Karang Taruna tingkat desa. “Diharapkan kawan-kawan seluruh pengurus dan anggota Karang Taruna se-Kabupaten untuk dapat memberikan yang terbaik untuk daerah,” tutup Bounek. (ujr/krn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: