Pikat Wisatawan, Gratis Tiket Masuk

Pikat Wisatawan, Gratis Tiket Masuk

BENGKULU SELATAN (BS) – Untuk menarik perhatian para wisatawan dari luar daerah maupun dalam daerah. Dinas Pariwisata Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) akan menggratiskan biaya masuk wisata di Kabupaten BS mulai tahun 2021. Mereka yakin dapat menarik perhatian para pengunjung untuk berwisata ke Kabupaten BS. Sedangkan, untuk retribusi parkiran Dinas Pariwisata akan meminta Bumdes mengelola parkiran sebagai penambahan Pendamapatn Asli Desa (PADes). Kepala Dinas Pariwisata BS, Yulian Fauzi mengakui untuk biaya retribusi parkir akan tetap dikenakan kepada pengunjung. Sebagai pemasukan dana khas desa yang memiliki wisata tersebut. Dikatakanya, jika tidak ada dana retribusi parkiran nantinya maka dengan mudahnya para pencuri untuk melancarkan aksi mereka. Nah, dengan adanya dana retribusi parkiran kendaraan para pengunjung aman dari tangan tidak bertanggung jawab. “Kita akan berkordinasi dengan pihak Bumdes yang memiliki potensi wisata untuk memanfaatkan retribusi parkiran. Sebagai tambahan dana khas desa mereka,” ujarnya, Minggu (27/12). Lanjutnya, saat ini Kabupaten BS memiliki 15 potensi wisata alam baru, memang belum dimanfaatkan bahkan belum banyak di kenal masyarakat luas. Tahun depan akan dilakukan pengelolaan dengan baik oleh pihakanya salah satunya di Wisata Goa Suruman di Desa Batu Ampar dan lain-lainnya. Diperkirakanya, jika Wisata Goa Suruman ini nantinya dikelola dengan bak maka bisa menimbulkan potensi kekayaan untuk Kabupaten BS. Karena, goa yang ada di Kabupaten BS ini memiliki daya tarik yang cukup bagus bahkan masih alami. “Ya, Insya Allah tahun depan 15 potensi wisata yang ada di Kabupaten BS ini akan kita kekola dengan baik dan benar,” ungkap dia, Sabtu (27/12).(rjs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: