Usia Sekolah, Anak Diajari Puasa Penuh

Usia Sekolah, Anak Diajari Puasa Penuh

RADARKAUR.ID - Dalam mengajarkan buah hati untuk menjalankan ibadah puasa. Dari sudut pandang kesehatan, Dokter Puskesmas Muara Sahung, dr. Leffy Agung Wahyudi mengatakan, anak usia 7 tahun atau memasuki usia pendidikan SD, merupakan usia yang tepat, bagi seorang anak untuk mulai belajar berpuasa. "Ketika usianya 6 sampai 7 tahun atau kira-kira usia jenjang pendidikan SD. Saat usia ini daya tahan dan fisiknya sudah cukup kuat untuk belajar berpuasa," sampai dr. Leffy, Rabu (14/5). Selama berpuasa, metabolisme energi anak tergantung pada 3 hal. Yakni glikogen, lemak, dan protein. Karenanya, sebelum mengajari berpuasa, orang tua harus mengetahui tumbuh kembang, serta memberi asupan gizi yang cukup saat makan sahur. "Jadi sebelum mengajari puasa, hal yang saya sebutkan tadi harus diperhatikan. Kalau tidak, tumbuh kembangnya bisa terganggu dan anak menjadi kurus," pungkasnya. (yie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: