Pejabat Sekwan dan Kadishub Masih Kosong

Pejabat Sekwan dan Kadishub Masih Kosong

RKa ONLINE, BINTUHAN – Pasca Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kaur, Lawi Amrul,S.Pd,M.Si pindah tugas ke luar daerah, jabatan Sekwan DPRD masih kosong atau belum terisi. Bila tidak segera terisi, kekosongan jabatan Sekwan DPRD Kaur ini akan berimbas pada kegiatan dewan. Terutama terkait pengajuan pencairan anggaran. Sementara dewan Kabupaten Kaur, meskipun dalam masa pandemi covid-19 ini masih memiliki agenda dinas luar (DL) yang cukup padat. Baik ke kementerian atau kunjungan ke daerah lain. "Jabatan sekwan memang kosong saat ini. Belum ada pergantian jabatan tersebut, dengan begitu untuk mengisi kekosongan secepatnya akan ditunjuk Pejabat Sementara atau Pelaksana Tugas (Plt)," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKD-PSDM) Arsal Adelin, M.Pd Senin (21/6). Lanjut Arsal sendiri mengakui beberapa pejabat Kaur telah berpindah tugas keluar daerah. Ada lima orang pejabat termasuk Sekwan dan Asisten 3, Sutapa,M.Pd. Sedangkan untuk posisi jabatan eselon II, selain Sekwan ada juga Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub), pasca pemberhentian Anuar Sanusi,S.Pd dari jabatannya akibat terjerat kasus dugaan korupsi. Untuk mengisi kekosongan jabatan sekwan dan kadishub, kemungkinan akan ditugaskan pelaksana tugas dalam waktu dekat. (ujr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: