Aktivasi 53 Website, Bupati Kaur MoU Bersama Telkom

Aktivasi 53 Website, Bupati Kaur MoU Bersama Telkom

RADARKAUR CO ID BINTUHAN Dalam rangka membangun Kaur semakin digital Pemda Kabupaten Kaur melaunching sekaligus aktivasi 53 website Website itu dikelola Pemda Kaur dan Seluruh jajaran OPD sesuai dengan nama OPD masing masing Bupati Kaur H Lismidianto SH MH bersama GM PT Telkom Bengkulu Heri Bertus Handoko juga menandatangani Memorandum of Understanding MoU di Aula Lantai III Pemda Kaur Senin 14 2 2022 Aktivasi 53 website sekaligus penandatanganan kerja sama itu disaksikan oleh Wakil Bupati Herlian Muchrim ST Sekda Kaur Dr Drs Ersan Syahfiri MM Plt Kepala Dinas Kominfo Muhammad Jarnawi M Pd para asisten staf ahli seluruh kepala OPD seluruh kabag dan seluruh camat se Kabupaten Kaur serta jajaran PT Telkom Bengkulu Beberapa pilar yang menjadi kerjasama MoU adalah 4 pilar Meliputi Insfrastruktur Digital Pemerintahan Digital Ekonomi Digital dan Masyarakat Digital Dan juga akan launching website OPD website semua bagian di Sekretariat Daerah dan website semua kecamatan di Kabupaten Kaur Bupati Kaur H Lismidianto SH MH sangat mendukung adanya perubahan dan pembangunan digitalisasi pada bidang IT Kabupaten Kaur dan berterima kasih atas atensinya ke Kabupaten Kaur yang dilakukan GM PT Telkom Bengkulu Heri Bertus Handoko dan Tim Telkom Bengkulu Atas nama Pemda Kaur saya ucapkan terima kasih kepada GM Telkom bapak Heri beserta tim sudah datang ke kabupaten Kaur ucap bupati Usai MoU ini dilanjutkan dengan proses aktivasi website Kabupaten Kaur oleh bupati Kaur H Lismidianto dengan menempelkan tangan pada monitor layar melalui pemindaian internet Bupati sangat mengapresiasi kerja keras Plt Kepala Dinas Kominfosan Muhammad Jarnawi M Pd yang telah mampu mengerjakan 53 website dalam waktu yang sangat cepat yaitu 5 hari Padahal waktu yang telah ditentukan sebelumnya yakni paling selama 2 minggu Sehingga target ini lebih cepat dari yang sudah ditentukan Harapannya apapun yang terbaik untuk Kabupaten Kaur akan dilaksanakan dan kerjakan dan semoga saja terlaksananya MoU ini akan menjadikan Kabupaten Kaur lebih maju lagi di bidang digitalisasi pungkas bupati cw1 BACA JUGA Pemekaran Desa Terbentur Moratorium Sementara jadi Desa Persiapan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: