SDN 21 Kaur Sudah Ada Guru Olahraga

SDN 21 Kaur Sudah Ada Guru Olahraga

Murid kelas III sdn 21 Kaur sedang olahraga didampingu guru olahraga Dina Marliana, M. Pd. --

radarkaur.co.id, BINTUHAN – Kini SDN 21 Kaur sudah ada guru olahraga. Sehingga saat jam olahraga ada yang mendampingi murid melakukan kegiatan baik praktik maupun teori.

Guru olahraga Dina Marliana,  M. Pd. Ia dipercayakan Kepala SDN 21 Kaur, Zainuddin Sinaga, S. Pd melalui musyawarah bersama dewan guru.

BACA JUGA: Demi Keamanan, Gunakan Life Jacket Ketika Melaut

"Sekolah kami sudah ada guru olahraga yang siap mendampingi murid pada waktu jam pelajaran olahraga," kata Kepala SDN 21 kaur Zainuddin Sinaga, S.Pd, Sabtu (23/7).

Sebelum diamanahkan pada Dina Marliana, jelas Kepala SDN 21 Kaur, selama ini saat jam pelajaran olahraga memanfaatkan guru kelas. Dengan telah diamanahkan kepada Dina, kegiatan olahraga berjalan tertib dan murid pun semangat berolahraga. 

BACA JUGA: Cegah Kekerasan Seksual, Ajari Anak Langkah Ini

"Semua murid penuh semangat ketika jam olahraga. Mereka didampingi dalam segala kegiatan olahraga sesuai dengan materi yang diajarkan," ungkapnya.

Sebeleumnya Dina guru kelas, karena ada penambahan guru di sekolah yakni guru lulusan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Lekat Fatma Juita, S.Pd.

Dengan ada guru yang baru maka, guru olahraga dikhususkan. Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) alhamdulillah bertambah aktif dan lancar. 

"Guru olahraga yang sudah dibentuk, sebab di sekolah ada penambahan guru lulusan PPPK," sampainya. 

BACA JUGA: Tanggapan Terhadap 12 Besar Calon Bawaslu Provinsi Bengkulu Dimulai Hari Ini, Caranya?

Terpisah Guru Olahraga Dina mengatakan, ia merasa senang diamanahkan sebagai guru olahraga.

Selain dapat menyalurkan bakat dan kemampuan dengan olahraga, juga membuat tubuh menjadi sehat. Apa lagi setiap hari ada jam olahraga.

"Amanah ini akan saya jalani dengan tekun. Target saya kedepan anak didik dapat mengikuti kegiatan perlombaan bidang olahraga yang dapat membanggakan sekolah," sampainya. (man)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: