405 Eks ODGJ di Akan Diberi Pelatihan Khusus

405 Eks ODGJ di Akan Diberi Pelatihan Khusus

Efredy Gunawan--

BENGKULU SELATAN (BS), RADARKAUR.CO.ID - Sebagai bentuk kepedulian Pemkab BS kepada seluruh masyarakatnya. Tahun 2023 ini, Pemkab BS melalui Dinas Sosial (Dinsos) BS akan menggelar pelatihan khusus bagi eks atau mantan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di wilayah BS.

Setidaknya, ada sebanyak 405 orang eks ODGJ yang telah dinyatakan sebuah akan diikutkan dalam pelatihan tersebut.

Kadis Sosial BS Efredy Gunawan, S.STP, M.Si mengaku, rencana ini merupakan sebuah gagasan baru dirinya sebagai Kadis Sosial BS yang baru.

Dalam rencana pelatihan tersebut, pihaknya akan menggandeng Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) BS. Pada kegiatan itu nantinya, para peserta akan diberikan berbagai macam pelatihan sesuai keterampilannya masing-masing.

BACA JUGA:SDN 30 Kaur Segera Mulai Les Tambahan

BACA JUGA:SMKN 1 Kaur Jemput Siswa Prakerin

"Rencana awal, bukan hanya eks ODGJ saja yang akan diikutkan dalam pelatihan khusus ini. Namun, kami juga akan mengundang peserta dari kalangan disabilitas yang ada di Bengkulu Selatan," sampai Efredy.

Menurut Kadis, selama ini meski masyarakat ODGJ ini sudah dinyatakan sembuh, namun masih sangat sulit diterima kembali oleh warga sekitar. Bahkan, tak sedikit mantan ODGJ yang terkesan kurang diperhatikan oleh keluarganya sendiri atau terkucilkan.

Melalui pelatihan ini, dengan keterampilan yang dimilikinya masing-masing, Efredy yakin para eks ODGJ ini akan kembali mampu berbaur dengan masyarakat sebagai mana mestinya.

"Sebenarnya, kalau digali dengan matang, warga  disabilitas dan eks ODGJ ini pasti mempunyai potensi keterampilannya masing-masing. Untuk itu, kami terbuka dengan membuat gagasan melalui pelatihan tersebut," sambung Kadis.

BACA JUGA:Pejabat Diingatkan Kurangi DL

BACA JUGA:Bentuk Karakter Siswa Agamis, Dzikir Rutin

Efredy menyesatkan, masyarakat yang terkesan mengucilkan para mantan ODGJ dan disabilitas. Menurutnya, semua masyarakat itu pasti ada kekurangan dan kelebihannya masing-masing.

Seharusnya nilai dulu diri sendiri, baru menilai orang lain. Apalagi seperti eks ODGJ ini, jika terus dikucilkan maka bukan tidak mungkin penyakitnya akan kambuh kembali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: