Bye Bye Blankspot! 8 Desa di Pelosok Provinsi Bengkulu ini Dipasang Icon Plus
Bye Bye Blankspot! 8 Desa di Pelosok Provinsi Bengkulu ini Dipasang Icon Plus--Dinas Kominfo Kabupaten Kaur
Bye Bye Blankspot! 8 Desa di Pelosok Provinsi Bengkulu ini Dipasang Icon Plus
KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Sebanyak 8 desa di Kecamatan Kinal Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu yang selama ini merupakan daerah blankspot akhirnya mendapatkan layanan internet.
Setelah 8 desa itu dipasang layanan internet gratis oleh Icon Plus yang bekerjasama dengan Pemda Kaur.
Pemasangan Icon Plus itu sudah dilakukan sejak bulan Juni 2023 lalu dan ditempatkan di balai desa.
BACA JUGA:Kecelakaan Lalu Lintas Tewaskan Prajurit TNI, Pengendara Diduga Dibawah Pengaruh Miras
Adapun desa yang dipasang layanan internet gratis Iconnet tersebut yakni Desa Pinang Jawa 1, Desa Pinang Jawa 2, Desa Papahan, Desa Talang Berangin dan Desa Pengurung.
Kemudian Desa Gunung Megang, Desa Talang Padang dan Desa Gunung Terang.
Penyerahan secara simbolis dari Pemda Kaur kepada pemerintah desa dilaksanakan Selasa 17 Oktober 2023 langsung oleh Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH. Penyerahan dilakukan kepada 8 kepala desa yang menerima layanan gratis icon net.
Bupati berpesan kepada pemerintah desa untuk memaksimalkan penggunaan layanan internet gratis itu untuk kebutuhan pemerintahan, pendidikan dan masyarakat.
BACA JUGA:Ini 101 Daftar Terbaru Pinjol Resmi Terdaftar OJK per Oktober 2023, Masyarakat Diimbau Waspada
Sehingga dapat mendukung kegiatan pemerintahan dan memberikan kemudahan pada sekolah yang ada di desa masing-masing yang memerlukan layanan internet.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: