Peletakan Batu Pertama oleh Bupati Kaur Lismidianto, Pembangunan Gereja Katolik Stasi Santo Benediktus Dimulai
Peletakan Batu Pertama oleh Bupati Lismidianto, Menandai Pembangunan Katolik Stasi Santo Beneditus--radarkaur.co.id
Peletakan Batu Pertama oleh Bupati Kaur Lismidianto, Pembangunan Gereja Katolik Stasi Santo Benediktus Dimulai
RADARKAUR.CO.ID - Bupati Kaur H Lismidianto, SH,MH melakukan peletakan batu pertama tanda dimulai Pembangunan Gereja Katolik Stasi Santo Beneditus, Selasa 28 Mei 2024.
Gereja bagi umat Katolik di Kabupaten Kaur dibangun Jalan Trans Parda Suka Kecamatan Maje Kabupaten Kaur.
Bupati menyampaikan bahwa pembangunan Gereja Katolik ini adalah symbol untuk saling menjaga kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Kaur.
BACA JUGA:Bulan Madu di Bali, Astera Villa Seminyak, Menawarkan Suasana Homey dengan Keintiman Paling Romantis
Desa Parda Suka merupakan simbol kampung kerukunan. Karena di sini berdomisi masyarakat dengan keragaman agama.
"Pemerintah Kabupaten Kaur meminta peran dan bantuan semua umat beragama, para pemuka agama termasuk para pastor dan tokoh gereja serta tokoh masyarakat dapat memberikan kontribusi, partisipasi aktif, dan nyata dalam mengantisipasi sesuatu yang dapat menyebabkan gesekan satu sama lain, semua pihak diharapkan mampu menjaga ketenangan dan kejernihan dalam bertindak dan berpikir, sehingga kita tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang dapat memecahbelah persatuan masyarakat," ucap Bupati Kaur.
Dan juga diakhir sambutan Bupati Kaur menghimbau untuk tetap mendukung Pembangunan gereja katolik ini
"Sebelum mengakhiri Sambutan ini, saya mengimbau kepada seluruh hadirin terkait ataupun seluruh lapisan Masyarakat, untuk tetap mendukung Pembangunan gereja katolik Stasi Santo Benedictus Kaur hingga selesai,"ucap bupati kaur diakhir sambutannya.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Begini Kondisi Anak SD di Kabupaten Kaur yang Tenggelam saat Mandi Laut
BACA JUGA:Upacara HUT ke-21 Kabupaten Kaur, Bupati dan Wakil Bupati Semringah, Ada Kejutan Nasi Tumpeng!
Tampak Bupati Kaur H. Lismidianto, S.H., M.H didampingi Kapolres Kaur beserta rekan FKPD lainnya melakukan Peletakan batu pertama menandakan proses Pembangunan Gereja Katolik akan dimulai.
Sementara Ketua Panitia Pembangunan Drs. Daminaus Sihombing mengatakan, dengan telah dilakukan peletakan baru pertama pembangunan nantinya pembangunan rumah ibadah umat Kristen Katolik ini akan dibangun hingga tuntas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: