BREAKING NEWS: Nadya Tyandra, Dari BINUS University ke Apple WWDC24
BREAKING NEWS: Nadya Tyandra, Dari BINUS University ke Apple WWDC24--ilustrasi
BREAKING NEWS: Nadya Tyandra, Dari BINUS University ke Apple WWDC24
RADARKAUR.CO.ID - BINUS University bertekad menjadi fondasi bagi mahasiswanya untuk meraih impian dengan menyediakan sumber daya dan koneksi yang luas.
Nadya Tyandra, lulusan School of Computer Science BINUS University tahun 2024, merasakan komitmen ini.
Pendidikan di bidang ilmu komputer membuka berbagai peluang bagi Nadya, termasuk kesempatan yang membawanya hingga ke Apple Park di California, Amerika Serikat.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: MODEC dan Terra Drone Kolaborasi untuk Inspeksi Offshore
BACA JUGA:BREAKING NEWS: BRI-MI Dapat Penghargaan Best Asset Manager 2024
Nadya memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di bidang ilmu komputer di BINUS University karena reputasinya yang unggul di bidang IT.
Meski harus menjalani semester awal secara online akibat pandemi Covid-19, Nadya tetap menikmati proses belajar yang praktis dan fleksibel.
Ia juga aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler, termasuk menjadi Scholarship Mentor, yang memperkaya pengalaman belajarnya.
Saat memasuki semester kelima, Nadya mulai mengikuti kuliah secara hybrid dan menjalani Enrichment Program secara full on-site di BINUS @Kemanggisan.
BACA JUGA:Menilik Peluang Pasangan Gusril - Heri, Okkie - Awang, Sulman - Hamid, Angdi - Didi
Melalui program ini, Nadya berkesempatan magang di Apple Developer Academy, di mana ia bertemu peserta dari latar belakang profesional yang berbeda, yang memperluas wawasan dan keterampilannya.
Pengalaman ini terbukti sangat berharga dan memberikan dampak positif pada pengembangan skill Nadya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: