Tes SKD CPNS Pemda Kaur Digelar di UPT BKN Bengkulu, Bisa Lolos SKD CPNS 2024 Tanpa Passing Grade?
Tes SKD CPNS Pemda Kaur Digelar di UPT BKN Bengkulu, Bisa Lolos SKD CPNS 2024 Tanpa Passing Grade?--ilustrasi
BENGKULU, RADARKAUR.CO.ID - Tes Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri (CPNS) Pemda Kaur 2024 dimulai Senin 11 November 2024.
Ada 714 pendaftar CPNS Pemda Kaur yang mengikuti tes SKD CPNS di UPT BKN Bengkulu.
Pada hari pertama terdaftar 117 peserta yang mengikuti.
Namun dari jumlah itu 6 dinyatakan gugur karena tidak hadir hingga pelaksanaan tes SKD CPN selesai.
BACA JUGA:Anies Baswedan Mengajak Anak Muda Aktif Jaga Demokrasi
BACA JUGA:Viral Video Deklarasi Partai Perubahan, Anies Bikin Statemen Menarik
Tes SKD CPNS Pemda Kaur akan dilaksanakan selama 3 hari. Mulai dari Senin hingga Rabu (11-13 November 2024).
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kaur Sifrihadi,SH, MH, kepada awak media menyampaikan bahwa pelaksanaan SKD CPNS Pemda Kaur hari pertama digelar 2 sesi.
Sesi pertama sebanyak 17 peserta dan sesi kedua sebanyak 100 peserta.
Pada sesi pertama ada 2 peserta yang tidak hadir.
BACA JUGA:Awalnya Mengaku Tak Dilibatkan, Heri Klaim Keuangan Masa Lismidianto Lebih Baik dari Masa Gusril
BACA JUGA:Dibahas Dalam Debat Kandidat Pilkada Kaur 2024, Ini Realita Kondisi Listrik di Kaur
Sedangkan pada sesi kedua ada 4 peserta yang tidak hadir.
Peserta yang mengikuti SKD CPNS ini dihitung dengan menggunakan system Passing Grade (PG).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: