Serius Perangi Narkotika, Buat Perda P4GN

Kamis 30-07-2020,10:37 WIB
Reporter : Admin Radar Kaur Online
Editor : Admin Radar Kaur Online

radarkaur.id || BENGKULU SELATAN (BS) - Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi,SE,MM, menghadiri kegiatan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN), Rabu (29/07). Kegiatan ini berlokasi di Gedung Reptaloka Setda BS. Gusnan Mulyadi dalam sambutan menyampaikan, dirinya sangat mendukung program pemberantas Narkoba ini. Bahkan kedepannya Pemerintahan Daerah akan membentuk Peraturan Daerah (Perda) tentang P4GN. Bupati mengatakan, di Kabupaten BS sudah ada dua desa yang telah deklarasi sebagai desa bersinar. Yakni Desa Tungkal I Kecamatan Pino Raya dan Desa Gunung Kembang Kecamatan Manna. Bahkan sebagai bentuk keseriusan kedua desa ini untuk memerangi narkotika mereka sudah menganggarkan kegiatan P4GN dan tes urine bebas narkoba. Hal ini bisa menjadi contoh dari desa lain untuk memberantas narkotika. Atas keseriusan dua desa memerangi Narkotika, Bupati sangat mengapresiasi. “Saya sangat mengapresiasi bentuk keseriusan kedua desa di BS ini dalam memerangi Narkotika. Hal ini dapat menjadi contoh oleh desa lainnya. Karena, Narkotika bukan hanya merusak kehidupan generasi muda melainkan dapat merusak organ tubuh bahkan berurusan dengan hukum. Dengan sudah dilakukan deklarasi sebagai desa bersinar atau bersih dari Narkotika. Pemerintahan Desanya bisa mengontrol atau mengawasi masyarakat agar terhindar dari Narkotika golongan apapun,” ungkapnya. Sebagai Kepedulian Bupati, dirinya meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pemerintah Desa se-Kabupaten BS agar dapat menganggarkan kegiatan P4GN. Sebagai mana, untuk mencegah penyebaran Narkotika di Kabupaten BS dan melindungi masyarakat dari haram haram. Sebab, Narkotika bisa merusak kehidupan generasi muda bahkan bisa membuat kematian. “Mulai tahun 2021 nanti, masing-masing OPD agar menganggarkan kegiatan pencegahan Narkoba, termasuk kecamatan dan desa,” tegas Bupati. S Nanti dalam Perbup penggunaan Dana Desa (DD) akan dimasukan salah satu prioritas penggunakan DD. Untuk kegiatan pencegahan Narkoba, ini di lakukan demi menjaga nama baik BS dan menghindari terjadinya penyebaran atau penggunaan Narkotika di BS. Terpisah, Kepala Badan Narkotika Nasional BS, Ali Imron,SE mengajak seluruh lapisan masyarakat di Kabupaten BS bersama perangi Narkotika jenis apapun. Karena, Narkotika dapat merusak masa depan. Oleh karena itulah, dirinya berharap orang tua dapat terus memantau pergaulan anak-anaknya. Agar tidak terjerumus dalam pergaulan bebas. “Kita harapkan masyarakat BS dalam memerangi Narkotika dengan serius tampa terkecuali,” ungkap dia. Acara dihadiri juga oleh Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bengkulu, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Kades, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Badan Permusyawaratn Desa (BPD) Desa Gunung Kembang Kecamatan Manna dan Pemerintahan Desanya.(rjs)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler