MAJE- Kekurangan surat suara kembaki terjadi di Kecamatan Maje. Kali ini surat suara yang kurang untuk pemilihan gubernur. Peristiwa itu terjadi di TPS 6 Desa Kedataran kekurangan 50 lebar dan di TPS 1 Desa Tanjung Aur 100 lembar Susu. Ini dibenarkan oleh Ketua Panwascam Maje Burzan Lanjut pada Radar Kaur (RKa), Rabu (9/12). Katanya, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan PPK Maje. Saat ini pihak PPK sedang melakukan upaya untuk mengatasi persoalan tersebut. "Memang ada dua TPS yang kurang surat suara. Kami sudah mendapatkan informasi dari pengawas TPS. Kekurangan ini diketahui ketika KPPS membuka kotak menjelang pelaksanaan pencoblosan," jelasnya. Pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Kaur dipantau langsung oleh Dir Reskrimum PAMATWIL Kabupaten Kaur Kombes Pol. Teddy Suhendyawan Syarif, S.IK, M.Si. Kepada awak media, ia mengatakan, pihaknya melakukan pemantauan proses pelaksanaan pencoblosan di TPS. Kepada masyarakat diimbau supaya tetap menjaga protokoler kesehatan saat datang ke TPS. Selain itu tetap jaga keamanan dan kenyamanan dalam bermasyarakat. "Dalam mengikuti pelaksanaan pesta demokrasi harus mematuhi protokoler kesehatan. Jaga pesta demokrasi ini supaya berjalan baik, sehingga tercipta keamanan dan kenyamanan dan terciptanya Kamtibmas," tuturnya. (mrn)
Surat Suara Gubernur Kurang di 2 TPS
Rabu 09-12-2020,11:52 WIB
Editor : Admin Radar Kaur Online
Kategori :