MELESTARIKAN adat dan budaya pada era saat ini bukanlah pekerjaan mudah. Sebab jika mudah menyerah, maka aktivitas pelatihan tari adat akan mudah berhenti. Karena itulah untuk menjadikan adat dan budaya yang lestari perlu niat untuk berjuang. Dengan harapan ke depan, generasi muda yang terbentuk. Memiliki kemampuan dalam bidang ilmu pengetahuan. Juga memiliki adat budaya sehingga tetap menjadi generasi yang penuh sopan dan santun terhadap sesama.
Pjs Kades Gedung Menung Al Ikhwan, S.Sos mengungkapkan, memang untuk menempa generasi yang penuh dengan kebaikan bukan mudah. Perlu kerjakeras dan harus mendapatkan dukungan dari semua lapisan warga desa. Karena saat ini tradisi remaja jauh berbeda pada era tahun 80 an dulu. Saat itu remaja dengan sadar akan belajar tatacara adat dengan budaya di desanya masing – masing. Karena pada zaman itu teknologi belum sehabat sekarang.
Berjuang Lestarikan Adat
Jumat 26-02-2021,14:06 WIB
Editor : Admin Radar Kaur Online
Kategori :