Tanpa Kampung Kerukunan, Nasal Sudah Rukun

Sabtu 20-03-2021,09:48 WIB
Reporter : Admin Radar Kaur Online
Editor : Admin Radar Kaur Online

NASAL – Karena belum ada banyaknya pembauran banyak agama di dalam satu desa di Kecamatan Nasal. Maka untuk wilayah ini tidak ada program kampung kerukunan. Dengan kondisi yang ada di Nasal program tersbeut belum bisa dilakukan. Ini dibenarkan oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Nasal Saugus Mariade Fusda, S.Th.I pada Radar Kaur (RKa), Kamis (18/3). “Kecamatan Nasal belum bisa dilaksanakan program kampung kerukunan. Sebab belum memenuhi kreteria untuk program tersebut. Untuk kampung kerukunan dilaksanakan di Kecamatan Maje,” ujarnya. Tapi perlu diketahui, sebutnya, bukan berarti di wilayah Nasal tidak ada umat agama lain selain islam. Hanya saja untuk rumah ibadah yang resmi yang beragam belum ada di satu desa. Kalau di wilayah Maje ada satu desa sudah tiga rumah ibadahnya yakni, masjid, gereja dan pura. Sehingga intraksi sosial kebergaman masyarakat dalam keyakinan ada. “Tapi walau belum ada program kampung kerukunan. Kami berharap hidup damai berdampingan antara masyarakat beda keyakinan harus tetap diutamakan. Sehingga dalam konteks sosial antara umat beragama bisa nyaman dan damai,” ungkap Kepala KUA Nasal. (mrn)

Tags :
Kategori :

Terkait