Penyuluh Membangun Petani Berdaya Saing

Sabtu 20-03-2021,10:59 WIB
Reporter : Admin Radar Kaur Online
Editor : Admin Radar Kaur Online

KELAM TENGAH - Sektor pertanian di Indonesia masih merupakan salah satu sektor penting. Karena potensi sumber daya alam yang tersedia cukup besar dan sebagian besar penduduknya bekerja di sektor ini. Kepala Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Tanjung Ganti Marino, SP menjelaskan, menjadi akselerator pembangunan sektor pertanian untuk mewujudkan pertanian tangguh yang berorientasi pada sistem dan usaha agribisnis. “Yang saya sebutkan itu adalah visi pembangunan pertanian,” ujarnya. Penyuluhan pertanian sebagai suatu sistem pemberdayaan petani merupakan suatu sistem pendidikan non formal bagi keluarga petani. “Penyuluhan pertanian sebagai perantara dalam proses alih teknologi. Tugas utama dari penyuluhan adalah memfasilitasi proses belajar, menyediakan informasi teknologi, informasi input dan harga input-output serta informasi pasar,” jelas Marino.(cw1)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler