Kades Baru Diminta Cepat Beradaptasi

Rabu 07-04-2021,13:08 WIB
Reporter : Admin Radar Kaur Online
Editor : Admin Radar Kaur Online

PADANG GUCI HULU - 111 Kades terpilih, termasuk sembilan di Kecamatan Padang Guci Hulu dilantik, Senin (5/4). Camat Padang Guci Hulu Arbi Sairani, S.IP berharap Kades yang barus dilantik untuk cepat memyesuaikan diri dengan lingkungan. Kerjakan tugas sesuai aturan. Berikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. “Sigaplah akan suatu permasalahan atau keluhan warga yang ada. Cepat selesaikan permasalahan dan jangan ditunda-tunda. Karena akan menjadi beban,” terangnya. Lanjut Arbi Sairani, di masa yang masih pendemi ini, lakukan hal penting dan baik kepada warga untuk tetap mengedepankan protokol kesehatan. "Saya ucapakan selamat kepada Kades yang baru dilantik. Usai dilantik, saya berharap Kades memberikan pelayanan dan perlakukan dengan baik semua masyarakat. Tidak ada lagi perbedaan,” pesan Camat. Lanjutnya, Kades yang baru dilantik agar tidak membeda- bedakan dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat dan melupakan kontestasi politik. Memang sewaktu pemilihan ada kandidat lain yang ikut dalam pemilihan dan tentu saja ada pilihan tersendiri bagi masyarakat. “Jangan karena persoalan politik sewaktu pemilihan, terbawa hingga pelantikan. Tidak ada lagi itu, tugas Kades melayani masyarakat. Jangan ada sewaktu pemilihan tidak memilih yang menang, lantas tidak dilayani dengan baik. Jangan sampai seperti itu,” kata Camat Padang Guci Hulu. Kepada warga, Camat juga meminta agar berperan aktif dan menjadi motor pembangunan di desa masing-masing. “Peran masyarakat ini sangat diperlukan untuk kemajuan desa. Karena, pemerintah memilki kemampuan terbatas dan sangat perlu dengan dukungan masyarakat,” tegasnya. Ia mengingatkan, Kades yang dilantik agar mampu menjadi pemimpin yang bisa mengemban amanat rakyat. Dan harus bisa mengayomi serta menyejahterakan masyarakatnya. “Tak ada lagi yang menang dan yang kalah. Mari sama-sama membangun desa. Sekali lagi saya ucapakan selamat bekerja, jalankan amanat masayarakat dengan baik. Dan pergunakanlah jabatan Kades untuk membangun desa,” tukasnya.(cw1)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler