JAKARTA, RADARKAUR.CO.ID - Bank Mandiri terus menegaskan komitmennya untuk menjalankan bisnis yang menerapkan prinsip-prinsip berkelanjutan yang mengacu pada aspek enviroment, social and governance (ESG).
Komitmen ini selaras dengan langkah transisi energi di Indonesia dalam mengurangi emisi karbon, sekaligus menjadi langkah pencapaian netral karbon atau net zero emission (NZE) Indonesia pada 2060.
Konsistensi ini kembali diwujudkan Bank Mandiri dengan perkuatan kolaborasi dengan Volta, anggota dari grup PT M Cash Integrasi Tbk, sekaligus anak usaha PT NFC Indonesia Tbk.
Lewat kolaborasi ini, Bank Mandiri bersama Volta hadir dengan solusi kemudahan pembelian produk motor listrik Volta melalui fitur Livin' Sukha di Super App Livin' by Mandiri.
BACA JUGA:KASIHAN! Honorer diangkat PPPK, Masa Kerja justru jadi Nol, Sistem Kontrak Wajib Dihapus
"Insiatif dan kolaborasi ini bertujuan untuk membuat kendaraan listrik semakin mudah diakses dan terjangkau bagi masyarakat Indonesia.
Sesuai dengan upaya Pemerintah untuk memperluas ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air," terang ujar Direktur Jaringan & Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto di Jakarta, Selasa (30/5).
Aquarius menjelaskan, dalam kolaborasi kali ini Bank Mandiri dan Volta semakin memperkuat sinerginya untuk mewujudkan target net zero emission dengan mendukung program subsidi motor listrik dari pemerintah.
"Dengan menyediakan platform pembelian motor listrik Volta bersubsidi melalui Livin’ by Mandiri, masyarakat khususnya nasabah Bank Mandiri yang memenuhi syarat dapat menikmati pengalaman pembelian motor listrik Volta bersubsidi secara mudah dan aman," imbuhnya.
BACA JUGA:Marketplace Guru Diluncurkan, Nadiem Makarim Ingatkan Sekolah Haram Lakukan Ini
BACA JUGA:Masuk Marketplace Guru, Masa Kontrak Kerja PPPK Otomatis Dihapus, Syaratnya Ini
Masyarakat yang memenuhi syarat dapat kini dengan mudah memeriksa apakah mereka berhak mendapatkan program bantuan pemerintah cukup dengan pengecekan NIK KTP dalam aplikasi Livin’ by Mandiri.
Bila memenuhi syarat, masyarakat lanjut Aquarius dapat langsung melakukan pembelian di aplikasi Livin’ by Mandiri.
Kedepannya kami juga akan melengkapi dengan beberapa opsi pembayaran, di antaranya Kartu debit atau kredit Mandiri, angsuran Kartu Kredit, pembiayaan berbasis gaji (payroll), dan produk leasing suku bunga bersaing di industri.