Berikut Harga Bright Gas Tabung ukuran 3 kg non subsidi
Bright Gas tabung ukuran 3 kg merupakan tabung jenis terbaru yang diproduksi oleh PT Pertamina Patra Niaga.
Belum terlalu banyak informasi tengant Bright Gas 3 kg ini, namun menurut pihak Pertamina tabung elpiji non subsidi ini baru beredar terbatas di wilayah Jabodetabek dan Surabaya Jawa Timur.
Dan tentu saja harganya lebih mahal dibandingkan tabung elpiji 3 kg Melon bersubsidi.
Bahkan satu tabung Bright Gas elpiji 3 kg non subsidi ini dijual Rp56.000 per tabung.
Bright Gas elpiji 3 kg Non subsudi ini diklaim paling aman karena menggunakan sistem Double Spindle Valve System (DSVS).
Harga jual Bright Gas 3 kg ini akan mengikuti tren harga gas dunia. Jika terjadi penurunan harga gas dunia, maka harga gas non subsidi berpeluang turun.
Tapi Jika harga gas dunia naik, maka harga gas elpiiji non subsidi pasti naik juga. Hal itu sudah menjadi hukum ilmu pasar.
BACA JUGA:Kompor Gas vs Kompor Listrik, Lebih Hemat Mana? Pertimbangan sebelum Aturan Baru Elpiji 3 Kg Berlaku
Berikut Harga Elpiji 3 Kg Melon Bersubsidi
Harga gas Elpiji 3 kg Melon bersubsidi ditetapkan PT Pertamina Patra Niaga sebesar Rp4.250 per kilogram atau Rp12.750 per tabung.
Meskipun begitu, harga jual tersebut merupakan harga dari pangkalan kepada sub penyalur resmi pertamina.
PT Pertamina tidak menatapkan harga eceran tertinggi (HET), karena penetapan HET untuk elpiji 3 kilogram ditetapkan oleh pemerintah daerah masing-masing.
Penetapan HET elpiji 3 kg diputuskan dan ditetapkan melalui pertauran kepala daerah, bupati maupun walikota.