HPT Bacang Nyaris Ludes

HPT Bacang Nyaris Ludes

MAJE - Lokasi hutan produksi terbatas (HPT) di Dusun Bacang Desa Sinar Mulya Kecamatan Maje nyais habis. Lokasi HPT ini dibuka masyarakat untuk menjadi kebun kopi. Lokasi yang tersisa saat ini merupakan lahan yang tidak layak untuk dijadikan kebun. Lokasi jurang. Ini dibenarkan warga Dusun Bacang Desa Sinar Mulya Jontra (52). “Memang di ujung dusun kami ini sudah kawasan HPT. Bahkan, dusun kami dulunya HPT. Saat Bupati Kaur Hermen Malik berhasil dialih fungsikan. Jadi kini HPT di daerah kami ini tinggal tersisa sedikit lagi,” ujarnya. Bagian di ujung desanya juga telah digarap menjadi kebun kopi. Kalau perkiraannya, persoalan pembukaan lahan di lokasi HPT dan TNBBS tidak bisa dihentikan dengan serta merta. Perlu langkah yang bagus dilakukan pemerintah. Sebab menyangkut niat hidup masyarakat banyak. “Saya yakin persoalan pembukaan lahan di lokasi dilarang tidak bisa diatasi dengan mudah. Karena urusan mencari nafkah keluarga. Masyarakat berkebun ke dalam hutan itu pada dasarnya tidak mau. Tapi karena tidak ada pilihan maka mereka menggarap hutan untuk mengadu nasib,” tutur dia. (mrn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: