Mutasi Tunggu Rekom Kemendagri
BENGKULU SELATAN (BS) – Pelaksanaan mutasi di lingkungan Pemkab Bengkulu Selatan (BS) masih menunggu rekomendasi dari Kemendagri RI. Saat ini tim penilan kinerja yang diketuai Sekdakab, Yudi Satria, SE.MM masih fokus melakukan evaluasi kinerja untuk pengembalian jabatan para ASN yang difungsionalkan, sebagai tindaklanjut sanksi dari KASN dan Mendagri. Setelah itu tuntas, baru dilakukan mutasi untuk pejabat eselon. “Evaluasi jabatan kapan saja bisa dilaksanakan Bupati, sekarang juga masih berlangsung evaluasi kinerja,” ungkap Kabid Pengembangan Informasi Managemen Pengetahuan (PIMP) BKPSDM BS, Salman Haryanto S.Ip. Terpisah, Wabup BS, H Rifa'i Tajuddin, S.SoS mengatakan, untuk evaluasi kinerja jabatan sepenuhnya kewenangan penuh Bupati. Kalaupun ada pelimpahan wewenang tetap saja disampaikan ke Bupati untuk mengambil kebijakan dan evaluasi kinerja pegawai dilingkungan Pemkab BS. “Untuk penilaian kinerja dan jabatan dilakukan terlebih dahulu, sebelum pelaksanaan mutasi atau rotasi jabatan,” pungkas Rifa'i.(rjs)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: