Aneh, Petani Tidak Kenal PPL

Aneh, Petani Tidak Kenal PPL

RKa ONLINE, NASAL – Kinerja Penyuluh Petanian Lapangan (PPL) harus diawasi. Jangan hanya berdasarkan laporan semata. Kross chek langsung ke petani di desa – desa. Apakah mereka mendapatkan kunjungan rutin PPL atau tidak. Apalagi saat musim turun ke sawah, maka kinerja PPL akan bisa diawasi dengan mudah. “Kami ini petani kopi, apakah masih ada pendampingan PPL. Kalau masih ada kami belum pernah ketemu langsung. Bahkan kalau saya tidak tahu kalau ada PPL di desa kami,” sebut warga Desa Sumber Harapan Kecamatan Nasal Waluyo (48). Terpisah, warga Dusun Sidoarjo Desa Merpas Muharminto (42) mengatakan, sepengetahuannya PPL itu hanya ada untuk petani sawah. Sebab sampai saat ini mereka belum pernah diberikan penyuluhan untuk perkebunan. Kalau pengetahuan untuk tata cara berkebun kopi yang bagus mereka membutuhkan. Sebab banyak penyakit kopi dialami petani. Mulai dari biji kopi yang berlubang serta penyakit lainnya. “Kalau di daerah kami (Sidoarjo) sepengetahuan saya belum ada PPL melakukan pertemuan. Entah kalau ada pertemuan kami petani kecil tidak diundang. Kalau ingin jelas, bisa saja tanya ke warga yang lain,” ujarnya. (mrn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: