SPP Dihapuskan Sekolah Bingung

SPP Dihapuskan Sekolah Bingung

RADARKAUR CO ID KAUR SELATAN Uang Sumbangan Pembinaan Pendidikan SPP tingkat SMA SMK dan SLB dihapuskan mulai berlaku Januari ini Penghapusan uang SPP merupakan salah satu program Gubernur Bengkulu DR H Rohidin Mersyah Penghapusan ini membuat sekolah bingung tapi bagi orang tua siswa ini menguntungkan Sebab meringankan karena mereka tidak harus mengeluarkan biaya setiap bulan untuk membayar SPP anaknya Memang dengan dilakukan penghapusan uang SPP melalui komite sekolah jadi bingung Sebab uang tersebut dapat menutupi kekurangan dana Biaya Operasional Sekolah BOS kata Kepala SMAN 1 Kaur Fidian Junaidi S Pd M Pd Si Rabu 19 1 di ruang kerjanya BACA JUGA Pesimis 40 Persen BLT DD Tersalurkan Semua Sidang DKPP Komisioner KPU Kaur Nonaktif Ini Sangat Kejam Tuturnya kalau orang tua siswa memang ini bagus Dengan adanya program ini sudah membantu perekonomian mereka Terutama untuk keluarga yang kurang mampu Tapi mereka mendapatkan imbas kurang baiknya Karena selama mereka kesulitan untuk membayar tujuh orang guru honorer yang memiliki surat keputusan SK tugas dari sekolah Selama ini honorer ini dibayar melalui uang SPP Kami memang sudah menerima kabar dari Cabang Dinas wilayah IX Bintuhan Tentang penerimaan upah honorer SK sekolah dari APBD Provinsi Tapi belum dibahas di Musyawarah Kerja Kepala Sekolah MKKS Pengambilan uang di sekolah bisa dilakukan tapi uang sumbangan suka rela dari orang tua Namun hal butuh pembahasan bersama dulu sebelum dilakukan ungkapnya Tambahnya dengan dihapuskannya uang bulanan ini maka akan bepengaruh pada honorer Bila honor para honerer ini APBD tidak sama dengan jumlah diterima sebelumnya Dikhawatirkan berpengaruh pada kegiatan di sekolah mereka BACA JUGA Semua Siswa Bisa Diangkut Bus Sekolah DPO Kasus Zina Ditangkap Terpisah Ketua Organisasi Intra Siswa Sekolah OSIS SMAN 1 Kaur Yozi Saputra kelas XI MIPA 3 menyampaikan dengan dibebaskannya uang SPP ini sungguh sangat membantu perekonomian untuk keluarga mereka siswa Apalagi keluarga yang kurang kurang mampu Sayta mendukung program pembebasan SPP ini Karena dapat meringankan beban orang tua pungkasnya Senada disampaikan Rika Talia dari kelas XI IPS 4 Dirinya merasa sangat senang dan orangtua juga merasa sangat terbantu akan program ini Kami berharap program ini tetap berlanjut ke depan Sehingga orang tua tidak ada lagi beban pembayaran iuran bulanan jelasnya cw2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: