Kenaikan HET Elpiji 3 Kg Ditolak, Ini Pertimbangan Pemda Kaur

Kenaikan HET Elpiji 3 Kg Ditolak, Ini Pertimbangan Pemda Kaur

Kenaikan harga eceran tertinggi (HET) gas elpiji 3 Kg Ditolak Pemda Kaur. Hal ini disampaikan Asisten 2 Arsal Adelin, Rabu 28 September 2022.--(Poto: Kamarudin/ radarkaur.co.id)

Ditambah lagi harga komoditi pertanian dan perkebunan masih rendah pada masyarakat seperti sawit.

Serta hasil-hasil petani yang lainnya juga harganya belum menggeliat. 

BACA JUGA:Diangkut Tanpa Dokumen, 26.35 Kubik Kayu Meranti Diamankan Polres Kaur 

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pulang Melaut, Nelayan Tewas Kesetrum Listrik

Oleh karena itu usulan kenaikan harga elpiji itu belum disetujui oleh Pemda Kaur.

Dan harga elpiji dipastikan masih menggunakan harga lama.

"Kita masih tetap memakai keputusan bupati yang lama tahun 2014. Artinya harga elpiji masih tetap harga lama dan kita belum menyetujui usulan kenaikan harga elpiji itu," terangnya.

Sikap tidak menyetujui atas usulan kenaikan harga elpiji ini nantinya akan disampaikan secara tertulis kepada Gubernur Bengkulu.

BACA JUGA:Bus Putra Raflesia Angkut 36 Karateka Terperosok saat Pulang dari Kejuaraan di Kota Depok 

BACA JUGA:Sopir Mengantuk, Bus Putra Raflesia Masuk Siring

Bahwa pemerintah Kabupaten Kaur telah mempertimbangkan secara teknis di lapangan.

Hal itu dapat dilihat dari kondisi penghasilan di masyarakat yang mana ekonomi belum stabil, daya beli masih rendah, dan harga barang- barang ataupun produk yang juga sudah naik.

"Kita masih sangat memikirkan kondisi masyarakat jangan sampai muncul keresahan nantinya. Harga itu sudah disubsidi apabila dinaikkan lagi maka masyarakat akan susah. Kita memikirkan masyarakat Jadi kita belum menyetujui kenaikan itu," paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: