Iklan Banner KPU Provinsi Bengkulu

Wakil Bupati: Pemda Kaur Cari Cara Cegah Banjir

Wakil Bupati: Pemda Kaur Cari Cara Cegah Banjir

Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST menyerahkan bantuan kepada warga yang terdampak banjir, Jumat 30 September 2022.--Poto: Kamarudin/radarkaur.co.id

KAUR, RADARKAUR. CO.ID - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kaur membagikan bantuan kepada korban banjir yang terjadi di wilayah Kecamatan Maje. Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST menegaskan Pemda Kaur akan cari cara cegah banjir.

Hal itu ia sampaikan saat salurkan bantuan kepada masyarakat korban banjir.

Pembagian bantuan pada korban banjir itu dilakukan Jum'at pagi 30 September 2022.

Bantuan itu diserahkan kepada warga di dua desa di Kecamatan Maje yang terendam banjir terjadi pada Sabtu 24 September 2022.

BACA JUGA:Sepasang Remaja Diamankan Saat Transaksi Samcodin, Barang Diperoleh Secara Online 

BACA JUGA:Korban Banjir Akan Terima Bantuan Beras

Meliputi Desa Tanjung Baru dan Desa Arga Mulya.

Adapun bantuan yang dibagikan berasal dari BPBD Kaur bantuan berupa sembako. Meliputi Mi Instan, Sarden, Terigu, Kecap dan Minyak Goreng. 

Sementara Dinas Ketahanan Pangan Kaur menyalurkan bantuan berupa beras. Masing-masing satu paket berupa 10 kg per kepala keluarga. 

Bantuan yang dibagikan ke Desa tanjung Baru sebanyak 95 KK.

BACA JUGA:Ayah dan Anak Tewas Ditabrak Truk Sawit, Salah Satu Korban Guru Rajin 

BACA JUGA:KM Sabuk Nusantara 46 yang Terdampar jadi Objek Selfie

Dan ke Desa Arga Mulya sebanyak 202 KK. Sehingga bantuan diberikan seluruhnya 297 KK.

Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim, ST menyampaikan bahwa bantuan yang diberikan tidaklah seberapa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: