PASBK SMPN 36 PK-LK Kaur, Tuntas

PASBK SMPN 36 PK-LK Kaur, Tuntas

Siswa SMPN 36 PK-LK Kaur ikuti PASBK terakhir, Selasa (6/12). (dokumen/radarkaur.co.id)--

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Penilaian Akhir Semester Berbasis Komputer (PASBK)di SMPN Pelayanan Khusus dan Layanan Khusus (PK-LK) Kaur sudah tuntas, Selasa (6/12).

Ada 106 siswa mengikuti PASBK sejak Kamis (1/12) yang lalu. Selama kegiatan berjalan sesuai harapan.

BACA JUGA: Blackpink Mendunia, Susul BTS Raih Gelar ‘2022 Entertainer of The Year’

BACA JUGA: 3 Aplikasi E-Modul Pembelajaran, Belajar Lebih Interaktif dan Menarik!

Kepala SMPN 36 dan SDN 126 PK-LK Kaur Zainuddin Sinaga, S.Pd mengaku, bahwa dalam mengikuti PASBK, siswanya dibagi menjadi empat sesi lantaran fasilitas seperti komputer belum mencukupi.

Sekolahnya hanya mempunyai 25 unit komputer ditambah dua laptop.

"PASBK ini merupakan kegiatan pertama kali kami ikuti. Sebelumnya kami hanya mengikuti PAS dengan berbasis kertas dan pensil," ungkapnya.

BACA JUGA: Link Gratis Nonton Film Cek Toko Sebelah 2, Klik disini Edisi Tontonan Nataru!

BACA JUGA: Jadwal dan Lokasi Seleksi PPPK Kesehatan di Sumatera, Termasuk Bengkulu

Dia menambahkan untuk tingkat SD mulai mengikuti PASBK pada Rabu (7/12).

Namun untuk tingkat SD yang mengikuti PASBK hanya kelas tinggi mulai dari kelas IV, V dan VI.

Sedangkan kelas rendah I, II dan III masih mengikuti PAS berbasis kertas dan pensil.

Dia mengakui bahwa pada pelaksanaan PASBK tingkat SMP berjalan dengan lancar.

Dia juga berharap, PASBK tingkat SD juga akan berjalan dengan lancar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: