'Ternak Liar di Jalinbar Kaur Lebih Banyak dari Kendaraan', Pemuda Ini Tidak Tertolong

'Ternak Liar di Jalinbar Kaur Lebih Banyak dari  Kendaraan', Pemuda Ini Tidak Tertolong

Laka lantas kembali terjadi dan menyebabkan jatuh korban jiwa akibat hewan ternak.--(dokumen/radarkaur.co.id)

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Hewan ternak semakin menjadi momok penakutkan pengendara di jalan raya lintas barat (Jalinbar) Kabupaten KAUR.

Tak heran jika pengunjung luar daerah menyebut bahwa 'Ternak di Jalinbar Kaur Lebih Banyak dari Kendaraan'.

Sudah banyak korban jatuh dan meninggal ditempat akibat menabrak ternak yang melintas tiba-tiba.

Korban terbaru adalah Retno (27) seorang pemuda warga Desa Padang Leban Kecamatan Tanjung Kemuning.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Siswa SMKN di Kaur Meninggal di TKP 

BACA JUGA:Apakah Dampak Trauma terhadap Kesehatan Mental Terlalu Dilebih-lebihkan?

Korban terjatuh bersama sepeda motor yang ia kendarai setelah menabrak kerbau yang tiba-tiba melintas.

Peristiwa itu terjadi Rabu malam 22 Februari 2023 sekitar pukul 22.40 WIB di Desa Beriang Tinggi Kecamatan Tanjung Kemuning.

Korban saat itu membonceng Persi Hermansyah (23) yang satu desa dengannya.

Mereka hendak menuju ke arah Kabupaten Bengkulu Selatan dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Mio BD 4605 CW.

BACA JUGA:Kabar Baik, Berikut Lowongan Kerja BUMN Terbaru 2023 

BACA JUGA:Implementasi BOSP, Kemendikbudristek Kolaborasi Dengan Dua Kementerian

Tiba dilokasi kejadian tiba-tiba melintas seekor kerbau.

Karena jaraknya terlalu dekat, korban tidak dapat menghindar. Menyebabkan kecelakaan terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: