Komisi Disiplin Parades Terbentuk, Desa di KT Masih “Adem-ayem”

Sabtu 12-06-2021,11:40 WIB
Reporter : Admin Radar Kaur Online
Editor : Admin Radar Kaur Online

RKa ONLINE, KAUR TENGAH - Meski suasana sengketa terkait pergantian perangkat desa (Parades) dibeberapa kecamatan terbilang panas. Suasana di Kecamatan Kaur Tengah (KT) tetap berlangsung adem ayem. Meski komisi Disiplin Parades yang beranggotakan Sekcam, Kapolsek Kaur Tengah, Danramil 0408-03/KT, serta anggota BPD telah terbentuk. Belum ada desa lain selain Desa Sinar Jaya yang mengusulkan pergantian perangkat. "Untuk saat ini belum ada desa lain yang mengajukan usul, suasana masih adem ayem. Untuk komisi disiplin telah terbentuk dan menjalankan tugasnya," ujar Camat Kaur Tengah Fauzi Razak, SKM melalui Kasi Pemerintahan, Hanifah Hanum, S.Sos pada RKa, Jumat (11/6). Terkait anggota komisi disiplin yang berasal dari anggota BPD, lanjut Kasi Pemerintahan, tak ada persyaratan khusus. Penunjukan sebagai anggota komisi disiplin, dilakukan oleh Ketua BPD di masing-masing desa. "Namun hemat kami, agar sebelum mengajukan usul permintaan rekomendasi pergantian. Akan lebih baik masalah internal desa ini dirembukan dulu melalui musyawarah desa," harap Hanum. (yie)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler