Poin Penting Persiapan MTQ ke-35 Tingkat Provinsi Bengkulu

Kamis 21-04-2022,14:37 WIB

RADARKAUR CO ID BINTUHAN Dalam rangka pelaksanaan persiapan Launching MTQ ke 35 Tingkat Provinsi Bengkulu Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur melaksanakan rapat koordinasi persiapan bersama kepala OPD dan pihak terkait Rapat dipimpin Wakil Bupati Herlian Muchrim ST di Aula Lantai 3 Pemda Kaur Dalam sambutannya Wakil Bupati Herlian Muchrim ST menyampaikan bahwa nanti pembukaan Launching MTQ ke 35 tingkat Provinsi Bengkulu akan dibuka langsung oleh Gubernur Rohidin Mersyah 12 Mei 2022 Sehingga harus dibahas bagaimana nanti persiapan penyambutannya Jadi harus kita bahas bersama sama disini karena kita masuk habis cuti berapa hari langsung ada Launching tanggal 12 Mei Jadi waktunya harus kita tentukan sekarang ucap Wakil Bupati Herlian Muchrim ST BACA JUGA Festival Gurita Undang Sandiaga Uno Wakil Bupati juga meminta agar pelaksana kegiatan dalam persiapannya untuk memaksimalkan infrastruktur MTQ yang berada di 9 titik Dan harus lebih proaktif mengingat waktu sudah mendekati lebaran Wabup juga menekankan untuk menjadikan perhatian dalam mempersiapkan hotel atau home stay dalam penempatan tamu dan kafilah MTQ Agar dapat mengkondisikan ketersediaan dan kenyamanan hotel atau home stay sesuai pada setiap masing masing kafilah kabupaten Kemudian beliau juga menegaskan masalah listrik dan meminta Kepala PLN Novian Parlindo untuk menjadikan ini perhatian serius Mengingat listrik di Kabupaten Kaur yang sering mati Langkahnya seperti apa perlu dipertimbangkan termasuk mempersiapkan genset di 9 titik kegiatan BACAAN LAIN Dishub Kaur Usul Alat Uji KIR ke Kemenhub Jangan sampai lampu mati karena kegiatan MTQ juga berhenti tolong menjadi perhatian tegasnya Sementara itu Sekda DR Drs Ersan Syahfiri MM menyampaikan kepada seluruh OPD dan Camat terkait kebersihan dan kerapian lingkungan Supaya bersama sama bekerja dalam mempersiapkan segala sesuatunya agar terlihat bersih dan tertata rapi Sehingga memunculkan kesan baik oleh para kafilah MTQ nantinya Mari kita bersama sama bekerja untuk membersihkan dan menata lingkungannya yang masuk dalam titik pelaksanaan kegiatan MTQ agar nampak terlihat bersih dan rapi nantinya paparnya cw1

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler