RADARKAUR CO ID Pantai Pasar Bawah di Kelurahan Pasar Bawah Kecamatan Pasar Manna letaknya mudah dijangkau dari Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan BS Pantai yang ramai pengunjung terlihat semakin menawan Terutama hari Minggu dan libur nasional Pengunjung yang datang bukan hanya warga Kabupaten BS Namun dari kabupaten tetangga seperti dari Kota Bengkulu Kabupaten Kaur dan Kabupaten Seluma Begitupun dari provinsi tetangga Utamanya dari Kota Pagar Alam Provinsi Sumsel dan Provinsi Lampung BACA JUGA Pemda BS Tambah Modal 50 M ke Bank Bengkulu Pantai Pasar Bawah sudah ada sejak zaman dulu kala Merupakan kebanggaan warga Kabupaten BS Pantai ini tak ada duanya dengan indah dan mempesona terutama pada sore hari Bahkan jalan lintas Pantai sempat macet oleh kendaraan yang lalu lalang memutari jalan lintas Pantai Pantai dengan ciri khas banyak pepohonan di pinggiran pantai membuat alamnya sejuk dan indah Dan dilokasi pantai ada taman jembatan dan panggung tempat hiburan musik Untuk musik sering diadakan ketika menyambut hari besar Baik tahun baru maupun hari lebaran Agak terletak diujung pantai ada pelabuhan perahu perahu nelayan serta Tempat Pelelangan Ikan TPI Sekeliling pantai banyak pondok pondok tempat dagangan yang siap melayani pembeli Dengan disuguhkan tempat duduk kursi plastik berpayung ala tenda menghadap ke air laut yang terbentang luas Yasir 45 warga Kota Manna mengatakan hampir setiap hari libur Minggu ia bersama keluarganya jalan jalan ke sini Ketika sore hari begitu ramai Pantai sudah bersih dan tidak ada sampah sampah yang berserakan Lantaran petugas kebersihan setiap hari membersihkannya Sehingga anak anak sangat nyaman bermain dipasir pinggir pasir yang penuh keindahan ini Mari tetap pertahankan keindahan dan kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarang tempat Baik itu pengunjung maupun pedagang untuk tetap sadar menjaga kebersihan ungkapnya Sepeda Tandem Banyak Peminat Pengunjung ada juga menyewa sepeda tandem disediakan oleh pengusaha Marjoni 48 warga Desa Ketaping Kecamatan Manna Sewanya bervariasi dalam hitungan tiga puluh menit tergantung dengan jenis sepedanya Ada untuk dua orang bahkan tiga orang dalam satu unit sepeda Mereka bebas mengeliling indahnya Pantai Untuk biaya sewahnya dalam 30 menit Rp 20 ribu untuk sepeda khusus dua orang Sedangkan sepeda tempat duduknya tiga orang Rp 30 ribu per 30 menit ucapnya Diakuinya usaha ini sudah berjalan sekitar setahun Banyak peminat sepeda tandem untuk memutari sekeliling Pantai Peminatnya bukan hanya pengunjung dari Kabupaten BS Ada dari Kabupaten tetangga juga demikian Harga yang disuguhkan sangat lah terjangkau oleh pecinta sepeda tandem Yang ramai peminat sepeda disaat hari libur Minggu sore Bisa berpenghasilan mencapai Rp 300 ribu ujarnya Es Kelapa Muda Laris Manis Pengunjung dengan minuman favoritnya es kelapa muda Hampir semua pengunjung menikmati es kelapa muda Pondok pedagang juga menyiapkan es kelapa muda yang dicampur gula aren atau gula merah Es kelapa muda sangat cocok menghilangkan rasa haus ketika di lokasi Pantai Sambil minum es kelapa muda sebagian pemuda ada juga yang berfoto selfie bersama teman dan sahabatnya Es kelapa muda merupakan minuman yang menjadi pembeda dengan minuman siap saji lainnya Selain menghilangkan rasa haus minuman ini juga bermanfaat untuk tubuh manusia Ada yang berpendapat dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit Termasuk mengurangi rasa sakit sakit pada bagian tubuh Pedagang Es Kelapa Muda Devi atau kerap dipanggil Mak Tika 63 warga Desa Ketaping Kecamatan Manna menyampaikan setiap sore dagangan khusus minuman es kelapa muda banyak sekali peminatnya Kelapa muda dapat menghilangkan rasa haus pengunjung Apalagi dicampur dengan batu es dan gula aren Di saat hari libur Minggu ada ratusan buah kelapa laku terjual Dengan harga Rp 10 ribu Hampir semua pengunjung pesanan favoritnya es kelapa muda kata Mak Tika panggilan akrabnya Ia mengakui ada ratusan pedagang berjualan sepanjang hari Semua pedagang tidak ketinggalan menjual es kelapa muda Selain itu ada mie siap saji Dan bermacam makanan dan minuman lainnya Ayo buruan datang ke Pantai Pasar Bawah Di suasana yang indah sejuk dan ramah membuat pengunjung ketagihan Dengan minuman ciri khas es kelapa muda ajaknya man radarkaur co id
Ramai Pengunjung, Pantai Pasar Bawah Makin Menawan
Jumat 26-11-2021,14:47 WIB
Kategori :