Pemilihan Ketua OSIS, Kepsek Harapkan Tingkatkan Solidaritas

Jumat 02-09-2022,09:25 WIB
Reporter : Redaksi Harian RKa
Editor : Redaksi Harian RKa

Pembina OSIS SMAN 10 Pentagon Welly Julita, M.Pd mengatakan, rangkaian kegiatan pemilihan Ketua dan Wakil OSIS ini merupakan sebagai proses pembelajaran dalam berpolitik.

Dengan diawali  pembentukan kepanitiaan Komisi Pemilihan OSIS (KPO) dan Penitia Pengawas OSIS (Panwaslo). Selanjutnya KPO dan Panwaslo memfasilitasi rangkaian kegiatan pemilihan Katua OSIS dan Wakilnya.

Mulai dari pendaftaran Paslon, Fit and Proper Test (Uji Kesesuaian dan Kepatutan), kampanye terbuka, debat terbuka, masa tenang yang dilaksanakan sejak 11 Agustus lalu.

Hingga mencapai kegiatan puncaknya yakni pemilihan Ketua dan Wakil OSIS yang dilaksanakan pada hari ini (kemarin,red).

BACA JUGA: Pendopo Budaya Terbengkalai

"Sebelum melaksanakan pemilihan ini, kami telah mengikuti berbagai pelaksanaan. Hingga saat ini mencapai puncak kepemilihan. Saya berharap siswa yang terpilih menjadi Ketua dan Wakil OSIS bisa terus meningkat kerjasama yang baik antara anggotanya," harap Welly.

Kategori :