Guru PNS Dan Honorer SMAN 4 Kaur Di Cek Bacaan Quran

Rabu 04-01-2023,16:26 WIB
Reporter : Redaksi Harian Rka
Editor : Redaksi Harian Rka

KAUR, RADARKAUR.CO.ID – Untuk meningkatkan bacaan Quran dewan guru dan staf tata usaha, Kepala SMAN 4 Kaur pangil satu persatu memberikan arahan membaca Al-Quran di ruang kerjanya, Selasa (3/1).

Kepala SMAN 4 Kaur Wansidi,S.Pd.Ing mengatakan hampir seluruh dewan guru dan staf tata usaha sudah bisa membaca Al-Quran, walaupun belum fasih dalam pembacaan tanda panjang dan pendek.

“Ia, memang tidak mudah membaca Al-Quran dengan baik, butuh pembelajaran khusus tetapi jika ada usaha maka semua usaha akan mendapatkan hasil,” kata Kepala SMAN 4 Kaur Wansidi,S.Pd.Ing usai memberikan petunjuk kepada seluruh dewan guru dan staf cara membaca Al-Quran yang baik.

Lanjutnya, giat seperti akan terus dilakukan setiap minggunya, dan akan dicek sampai dimana pembelajaran baca Quran yang sudah didapati oleh seluruh dewan guru dan staf.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Sakit Menahun, Wanita Paruhbaya di Kaur Bengkulu Ditemukan Tergantung

BACA JUGA:Panen Padi untuk Ketahanan Pangan

“Tidak ada terkecuali semuanya wajib ikut serta dan tidak ada kata terlambat, kapanpun bisa memulai dari awal, walaupun belum bisa kalau mau belajar dengan tekun, Saya yakin pasti bisa,” ungkapnya.

Lebih lanjut Wansidi mengatakan, setelah semua dewan guru nantinya akan ditularkan keseluruh pelajar SMAN 4 Kaur, semuanya diminta untuk bisa membaca Al-Quran.

“Masalah pasih atau tidak bukan menjadi persoalan, yang terpenting kemauan itu ada,” tandanya.

Kategori :