Jangan Abaikan! Tanda-Tanda Berikut Sinyal Kamu sedang Depresi

Senin 23-01-2023,17:53 WIB
Reporter : Ucha Mutiara Anggela
Editor : Muhammad Isnaini

Anda mulai kehilangan minat dan melepaskan ikatan dengannya.

Tahap ini akan membuat anda tidak mampu fokus terhadap tujuan atau hal penting dalam hidup anda. Perlahan anda akan kehilangan motivasi sebab tak ada hal lain yang membuat anda merasa hidup.

BACA JUGA:Berikut Arahan Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya sebagai Tindak Lanjut Rakornas Kada dan Forkompimda

BACA JUGA:HP Jangan Nganggur, Saldo DANA Gratis hingga Rp350 Ribu Menanti Diambil, Ini Trik Rahasianya!

2. Ada gap atau kesenjangan antara apa yang menjadi keinginan anda dan apa yang anda dapatkan

Tanda ini merupakan sebuah bentuk ketidakselarasan antara usaha dan hasil.

Memang tak ada salahnya memiliki sedikit celah agar kita termotivasi untuk terus berkembang dan berproses.

Namun celah ini kemudian merepotkan anda karena anda merasa bahwa hidup tak akan berubah dan anda merasa tidak akan menjadi apa-apa serta tidak akan mendapatkan apapun yang anda impikan.

Dalam keadaan ini anda akan merasa bahwa anda tidak pantas untuk apapun. Anda akan sering menyalahkan diri sendiri sebab apa yang terjadi saat ini murni kesalahan diri sendiri.

BACA JUGA:Usus Sehat Kunci Tubuh Kuat, Konsumsi 5 Buah Lokal ini Tiap Minggu dan Rasakan Dampaknya

BACA JUGA:7 Ciri KK Tidak Dapat Bansos, Bagaimana Solusi Agar Bisa Terima Bansos Rp600 Ribu?

3. Terjebak dalam siklus “healing” yang ternyata tak berdampak apapun

Saat merasa pusing menghadapi masalah, kita cenderung berusaha memberi makan ego dengan kesenangan sementara.

Jalan-jalan, makan enak, menonton film mungkin akan membuat anda merasa senang. Lalu sesaat semua masalah terasa seperti hilang dan terhempas.

Namun saat terbangun dalam realita, keesokan harinya anda akan kembali sengsara. Sebab yang anda lakukan hanya berusaha menyembuhkan diri dengan hadiah tak berarti.

Anda lupa menyelesaikan akar permasalahan yang seharusnya menjadi prioritas utama. Dan pada akhirnya siklus ini benar-benar membunuh mental anda.

Kategori :