Gusril Pausi juga menyampaikan terima kasih kepada segenap lapisan masyarakat Kabupaten Kaur yang telah menyampaikan hak pilihnya sesuai dengan amanat undang-undang.
BACA JUGA:Bawaslu Kaur Pastikan Logistik TPS Sulit Pilkada 2024 Tiba Tepat Waktu dan Lengkap
BACA JUGA:Bitcoin Melonjak ke $98.000 di Tengah Momentum Bullish
"Kemenangan ini adalah atas kerja keras kita semua dan berkat dukungan masyarakat Kaur," katanya.
Gusril-Hamid berpesan kepada semua tim pemenangan untuk tetap mengawal perolehan suara hingga nanti ditetapkan dalam sidang pleno KPU Kabupaten Kaur.
"Hasil ini kita syukuri, dan mari tetap kita tunggu sampai ketetapan resmi dari KPU Kaur," katanya.