Tugu Balau Lambang Perjuangan Dipercantik
KAUR UTARA – Tugu Balau dikebal sebagai lambing perjuangan masyarakat Padang Guci terutama Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Kaur Utara. Tugu Balau yang berarti mata tombak ini dibangun tahun 1976 saksi perkembangan Padang Guci dari masa ke masa. Memperingati hari kemerdekaan bangsa Indonesia ke-75, tugu ini kembali dipercantik dengan pengecatan ulang. Sehingga, kembali tampil dengan nuansa baru diera kemajuan jaman. “Tugu Balau ini merupakan icon daerah Padang Guci. Satu-satunya tugu yang ada di wilayah Eks Kaur Utara. Disekitar tugu ini menjelma sebagai pusat ekonomi masyarakat,” ujar Astarman (59) warga Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Kaur Utara, kemarin (13/8). Pengecatan ulang tugu ini dilakukan gotong royong masyarakat sekitar. Untuk mengingatkan kembali bahwa perjuangan pendahulu belum selesai. Mewujudkan masyarakat yang aman, damai dan sejahtera. Kemajuan jaman dan tekhnologi tetap diharapkan tidak mengikis budaya lokal yang arif dan bijak. Kekompakan dan rasa kekeluargaan yang tinggi sangat dijunjung dan terus diwariskan ke generasi muda. Sehingga, bahu membahu menuju daerah yang mandiri dan sejahtera. Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan bangsa tahun ini, tugu balau yang berdiri kokoh tak usang dimakan usia menunjukan kekuatan alam. Oleh karenanya, masyarakat jangan pernah lupa akan sejarah dan melestarikan budaya. “Semangat juang pendahulu harus diwariskan kepada generasi muda. Selalu kompak dan rukun dalam berbagai persoalan. Menjadikan masyarakat kuat dan mandiri,” tandasnya.(xst)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: