Enam Paskibra Kaur Seleksi Tingkat Provinsi

Enam Paskibra Kaur Seleksi Tingkat Provinsi

RADARKAUR.ID - Dari 40 Pasukan Pengibar Bendara (Paskibra) Kabupaten Kaur yang dinyatakan terbaik dan akan bertugas dalam pengibaran bendara pada HUT RI tahun 2021. Minggu (11/4) Panitia Paskibra Kabupaten Kaur melakukan seleksi untuk mendapatkan, enam peserta paskibra terbaik dan akan mewakili Kabupaten Kaur pada seleksi Paskibra tingkat Provinsi Bengkulu. Adapun enam anggota paskibra tersebut yakni Rangga Cahaya Anugrah dari SMAN 1 Kaur, Reza Marlint.H dari SMAN 4 Kaur, Arya Gunanza dari SMAN 10 Pentagon, Imro Antun Zakiah dari SMAN 10 Pentagon, Kesta Putri Mandela dari SMAN 4 Kaur dan Helsa Eka Putri dari SMAN 2 Kaur. "Dari 40 anggota Paskibra diambil enam dan akan mewakili Kabupaten Kaur untuk mengikuti seleksi tingkat Provinsi," kata Kabid Pora Dinas Pariwisata Pemuda Olahraga Dinas Paripora Kaur, Hopalara, S.Pd. Dikatakan Hopalara, seleksi yang dilakukan untuk mencari putra-putri Kabupaten Kaur yang akan mengikuti seleksi tingkat Provinsi. Sedangkan jumlah yang diminta oleh panitia Paskibra Provinsi sebanyak enam orang yang mana nantinya dalam seleksi akan mengikuti berbagai tes dan akan menjadi bagian Paskibra tingkat provinsi. Lanjutnya, dari enam anggota nantinya apabila ada yang dinyatakan gugur maka anggota akan kembali ke Kabupaten Kaur dan otomatis menjadi bagian pasukan Paskibra Kabupaten Kaur. Sedangkan untuk pemberangkatan anggota Paskibra mengikuti seleksi di Provinsi Bengkulu pada 20 Mei 2021. (ujr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: