Bangun Citra dan Reputasi Daerah, Pemda Kaur Susun City Branding

Bangun Citra dan Reputasi Daerah, Pemda Kaur Susun City Branding

Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH membuka acara FGD terkait penyusunan City Branding, Rabu 7 September 2022.--Poto: Kamarudin/radarkaur.co.id

"Kita sudah seharusnya memiliki city branding yang berkualitas dan punya prospek jangka panjang. Kita berharap tim ahli yang kita undang dapat menghasilkan city branding kabupaten Kaur yang berkualitas," ucap bupati.

Sementara itu Kepala Bappeda Suhadi,ST menyampaikan bahwa kegiatan FGD penyusunan city branding dilaksanakan bersama tim ahli atau konsultan. 

BACA JUGA:Kapolres Kaur, Kapolsek Maje, dan Kapolsek Muara Sahung Serentak Bagikan Bansos BBM

BACA JUGA:Beras Manja

City branding ini merupakan salah satu sarana membangun image Kabupaten Kaur agar mudah dikenal dan diingat. 

Dengan city branding tersebut diharapkan dapat meningkatkan citra dan membangun reputasi Kabupaten Kaur.

Sehingga dapat menjadi strategi dalam memberikan dan membantu pembangunan Kabupaten Kaur.

Dikatakanya dalam penyusunan city branding Kabupaten Kaur tersebut.

BACA JUGA:Bupati Minta Sertipikat Lahan Warga Keluar dari HGU PT CBS Cepat Tuntas

BACA JUGA:3 Tahun Jual Solar, Istri Sakit-Sakitan, Warga: Semoga Pemain Minyak Partai Besar Ditangkap Juga

Juga harus melibatkan dari berbagai kalangan baik dari pengusaha, investor, komunitas dan pihak lainnya.

"City branding yang akan kita susun ini sangat penting sekali dalam meningkatkan citra dan strategi pembangunan ekonomi di suatu wilayah khususnya wilayah kabupaten Kaur," ucapnya.

City Branding Kabupaten Kaur juga diharapkan dapat menjadi bagian dari penuntasan misi di beberapa bidang.

Seperti tata kelola pemerintahan, kolaborasi pemerintahan, kesehatan, pendidikan, pembangunan, penataan ruang dan promosi kawasan pesisir Kaur sebagai destinasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: