Dampak Penyesuaian Harga BBM di Indonesia, Berikut Beberapa Hal yang Dapat Anda Lakukan

Dampak Penyesuaian Harga BBM di Indonesia, Berikut Beberapa Hal yang Dapat Anda Lakukan

Dampak Penyesuaian Harga BBM di Indonesia, Berikut Beberapa Hal yang Dapat Anda Lakukan--(dokumen/radarkaur.co.id)

JAKARTA, RADARKAUR.CO.ID - Di Indonesia, BBM atau Bahan Bakar Minyak masih menjadi salah satu kebutuhan utama bagi masyarakat untuk keperluan transportasi.

Harga BBM selalu menjadi topik hangat di kalangan masyarakat karena penyesuaian harga yang sering terjadi, terutama jika terjadi kenaikan harga.

Pemerintah Indonesia mengatur harga BBM melalui mekanisme penyesuaian harga bahan bakar minyak yang disesuaikan dengan harga minyak mentah dunia.

Sejak tahun 2015, pemerintah melakukan penyesuaian harga BBM setiap bulan dengan alasan untuk menjaga kestabilan harga dan mengurangi subsidi.

BACA JUGA:Pemda Kaur Gelar Pasar Murah Ramadhan 2023 di 15 Kecamatan, Ini Lokasi dan Jadwalnya

BACA JUGA:Pinjaman KUR BNI 2023 Plafon Rp 25 Juta: KUR Mikro Cicilan Dibawah Sejutaan, Begini Cara Daftar Perorangan

Menurut situs resmi pertamina, harga BBM terbaru jenis Pertamax Turbo Rp 15.000 per liter, turun Rp 100 per liter dari sebelumnya dijual seharga Rp 15.100 per liter.

Kemudian harga BBM terbaru jenis Dexlite adalah Rp 14.250 per liter, turun Rp 700 per liter dari harga sebelumnya yakni Rp 14.950 per liter.

Dan harga BBM terbaru jenis Pertamina Dex adalah Rp 15.400 per liter, turun Rp 450 per liter dari harga sebelumnya Rp 14.850.

BACA JUGA:Mau Link DANA Kaget 9 Ramadhan Rp 90 Ribu? Salin Link Ini Uang Langsung Cair

BACA JUGA:Bersiap! Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bengkulu 2023 Segera digelar, Hamka Ungkap Begini Targetnya...

Sedangkan harga Pertamax atau RON 92 masih dipertahankan Rp 13.300 per liter, sama dengan penyesuaian harga 1 Maret 2023 lalu.

Begitupun dengan harga BBM jenis subsidi.

Dimana Pertalite tetap dijual Rp 10.000 per liter dan Biosolar Rp 6.800 per liter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: