Musyawarah Desa di Desa Mentiring, Evaluasi Kinerja 2023 dan Perencanaan Program Kerja 2024

Musyawarah Desa di Desa Mentiring, Evaluasi Kinerja 2023 dan Perencanaan Program Kerja 2024

Musyawarah Desa di Desa Mentiring, Evaluasi Kinerja 2023 dan Perencanaan Program Kerja 2024--radarkaur.co.id

Musyawarah Desa di Desa Mentiring, Evaluasi Kinerja 2023 dan Perencanaan Program Kerja 2024

KAUR, RADARKAUR.CO.ID - Musyawarah Desa di Desa Mentiring Kecamatan Semidang Gumay Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu berjalan lancar, Selasa 26 Desember 2023. Musdes dilaksanakan di Balai Desa setempat dimulai pukul 13.00 WIB.

Musyawarah yang diselenggarakan BPD setempat ini berlangsung demokratis dan diikuti oleh berbagai unsur masyarakat. Seperti Kepala Desa Mentiring Beriyansyah, S.Sos dan perangkat, pihak Kecamatan, Bhabinkamtibmas, Pendamping Lokal Desa, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh perempuan dan tokoh masyarakat.

BACA JUGA:Seru Bareng Trans 7, Inilah Deretan Film Akhir Tahun yang Harus Kamu Tonton!

Musyawarah Desa diawali dengan kata sambutan dari kepala desa sekaligus melaporkan hasil kerja yang sudah dicapai tahun 2023. Kades juga menyampaikan bahwa ada beberapa program yang belum terealisasi karena berbagai kendala termasuk kendala anggaran.

Untuk itu, program tersebut akan dimasukan kembali dalam rencana program tahun 2024 mendatang.

"Program yang akan dimasukan kembali dalam perencanaan tahun 2024 itu terutama untuk sektor fisik, baik infrastruktur maupun pembelian barang," terangnya.

Untuk itu, Kades meminta kepada masyarakat untuk menyampaikan lagi usulan-usulan yang nanti akan menjadi program kerja tahun 2024.

BACA JUGA:Perhelatan Gala Dinner Kontes Kartun Internasional Whoosh 2023 dalam Rangka Proyek Kereta Cepat 'Whoosh'

Pada kesempatan yang sama, Kasi Umum dan Trantib Kecamatan Semidang Gumay, Merlianto, S.Sos menyampaikan cukup terkesan dengan keterlibatan masyarakat dalam musdes ini.

Untuk itu ia mengajak masyarakat agar berperan aktif dalam kegiatan pembangunan di desa tersebut.

Mewakili Camat Semidang Gumay, Merlianto juga mengimbau BPD agar lebih aktif dalam melaksanakan tugas. Baik dalam tugasnya sebagai pembawa aspirasi masyarakat maupun dalam tugasnya selaku pengawasan kinerja pemerintahan desa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: