Sinergi Bisnis dan Lingkungan: LindungiHutan Gelar Webinar Skil Hijau untuk UMKM dan Startup

Sinergi Bisnis dan Lingkungan: LindungiHutan Gelar Webinar Skil Hijau untuk UMKM dan Startup

Sinergi Bisnis dan Lingkungan: LindungiHutan Gelar Webinar Skil Hijau untuk UMKM dan Startup--ilustrasi

Sinergi Bisnis dan Lingkungan: LindungiHutan Gelar Webinar Skil Hijau untuk UMKM dan Startup

SEMARANG, RADARKAUR.CO.ID - LindungiHutan, dalam upayanya untuk mempromosikan branding berkelanjutan di kalangan UMKM dan startup Indonesia, berhasil menyelenggarakan webinar "Green Skilling: Strategi Pemasaran Hijau Melalui Media Sosial untuk UMKM dan Startup" secara daring.

Acara ini berlangsung selama dua hari, pada 30 Januari dan 1 Februari 2024, dengan partisipasi yang antusias dari peserta.

Acara ini menampilkan pembicara dari berbagai latar belakang seperti Mun Marva (Kolaborasi.co & SIAP), Tara Yulia Putri (BelajarLagi), Arfiana Maulina (Watery Nation), dan Rizki Fajar K (De Heus Indonesia), yang berbagi wawasan mereka tentang pentingnya green branding dan pemasaran untuk pertumbuhan bisnis berkelanjutan.

BACA JUGA:Qiscus Catat Kenaikan Pendapatan Signifikan, Fokus pada Inovasi AI di 2024

BACA JUGA:Solusi Pinjaman Bebas Bunga, deGadai Promo Februari 2024 dengan Plafon hingga Rp500 juta

Webinar dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama pada 30 Januari fokus pada pembahasan tentang green branding dan pemasaran oleh Mun Marva, yang menekankan peluang bisnis hijau yang berkembang seiring dengan meningkatnya kesadaran lingkungan.

Rizki Fajar K melanjutkan dengan membahas pembangunan merek dan strategi pemasaran.

Mun Marva mengungkapkan, "Berdasarkan riset fleishmanhillard tahun 2021, isu lingkungan dan perubahan iklim menjadi perhatian utama bagi kelompok usia 18-24 tahun dan di atas 65 tahun, memberikan peluang besar bagi merek untuk mengintegrasikan aspek-aspek hijau dalam pengembangan bisnis mereka."

BACA JUGA:5 Fitur AI di Samsung Galaxy S24 Series, Bikin Traveling Makin Praktis dan Menyenangkan

Sesi kedua pada 1 Februari menghadirkan Tara Yulia Putri dan Arfiana Maulina yang membahas strategi copywriting & storytelling dan manajemen media sosial, menggarisbawahi pentingnya konten yang menarik dan relevan untuk menonjol di media sosial.

Mengingat tingginya antusiasme peserta, LindungiHutan berencana menyelenggarakan seri lanjutan Webinar Green Skilling pada bulan Februari. Informasi lebih lanjut dapat diikuti melalui media sosial LindungiHutan.

LindungiHutan merupakan inisiatif startup yang berfokus pada konservasi hutan dan pemberdayaan komunitas lokal.

BACA JUGA:Melintasi Cagar Alam dan Habiskan APBD Bengkulu Rp60 Miliar, Jembatan Ini Justru Melarang Pejalan Kaki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: