AnyMind Group Rangkul FedEx untuk Integrasi API di AnyLogi

AnyMind Group Rangkul FedEx untuk Integrasi API di AnyLogi

AnyMind Group Rangkul FedEx untuk Integrasi API di AnyLogi--ilustrasi

AnyMind Group Rangkul FedEx untuk Integrasi API di AnyLogi

SINGAPURA, RADARKAUR.CO.ID - AnyMind Group [TSE: 5027], pemimpin dalam solusi BPaaS untuk bidang pemasaran, e-commerce, dan transformasi digital, mengumumkan hari ini bahwa AnyLogi, platform otomatisasi pengiriman internasionalnya, telah berhasil terintegrasi melalui API dengan FedEx Express (FedEx), perusahaan jasa pengiriman ekspres terkemuka global.

Integrasi ini memberikan akses langsung kepada pengguna AnyLogi terhadap layanan FedEx.

Melalui kerja sama ini, perusahaan dan pelaku e-commerce dapat mengotomatisasi pencetakan label pengiriman dan faktur dengan menghubungkan akun FedEx mereka ke AnyLogi.

BACA JUGA:Para Pemimpin Daerah di Jabar Berikan Penghargaan kepada Sampoerna dan INOTEK atas Dukungan terhadap UMKM

BACA JUGA:4 Strategi Berbasis Tren Online Terkini, Optimalkan Penjualan Selama Ramadhan 2024

Platform ini juga memudahkan impor data pesanan dari keranjang belanja di situs e-commerce yang dibangun pada platform seperti Shopify, serta menyediakan informasi mengenai pilihan pengiriman dan bea cukai di halaman pembayaran.

Dengan kemampuan untuk bekerja sama dengan berbagai perusahaan pengiriman internasional termasuk FedEx,

AnyLogi mempermudah pengguna dalam membandingkan harga dan estimasi waktu pengiriman, serta memilih opsi pengiriman yang paling sesuai.

AnyLogi mendukung brand dan penjual e-commerce dengan otomatisasi pengiriman internasional yang terintegrasi baik dengan platform e-commerce domestik maupun internasional serta layanan pengiriman, memungkinkan penampilan biaya pengiriman langsung pada situs e-commerce.

BACA JUGA:Gaya Hidup Hedon Pejabat dan Politikus, Bengkulu Termasuk 13 Provinsi dengan Kemiskinan Ekstrem Tertinggi

BACA JUGA:Karyawati Toko Bergaya Hidup Hedon dan Flexing ini Viral di Media Sosial, Ternyata Dia Adalah....

Pengguna juga dapat mengelola seluruh proses pengiriman dari berbagai penyedia dalam satu platform, termasuk penerbitan label pengiriman, faktur, dan pengaturan pengambilan barang.

Didirikan pada April 2016, AnyMind Group [TSE:5027] adalah perusahaan inovatif di bidang BPaaS untuk pemasaran, e-commerce, dan transformasi digital, berkomitmen untuk membuat bisnis lebih menarik bagi semua pihak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: