Goyang Dangdut Liona Beibby dan Aksi Band Bakardi Meriahkan Peluncuran Maskot Pilkada Kaur, Catat Tanggalnya

Goyang Dangdut Liona Beibby dan Aksi Band Bakardi Meriahkan Peluncuran Maskot Pilkada Kaur, Catat Tanggalnya

Goyang Dangdut Liona Beibby dan Aksi Band Bakardi Meriahkan Peluncuran Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kaur.--radarkaur.co.id

Dilanjutkan kegiatan puncak proses peluncuran maskot dengan penampilan simbolis dari maskot pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kaur 2024.

Di malam puncak peluncuran maskot ini pedangdut Ibukota Liona Beibby akan tampil lewat singel-singel yang menawan, diantaranya Baby Honey, Cerai Mati dan lain-lain.

Kemudian Band Bakardi juga akan menghentak adrenalin anak muda lewat lagu-lagu yang sedang digemari anak muda terkini.

BACA JUGA:Pelantikan Pejabat Fungsional ASN di Kabupaten Kaur, Pemda Kaur Sebut Rinciannya

BACA JUGA:2 Jemaah Haji Asal Kabupaten Kaur Dibawa ke Rumah Sakit, Kloter 4 Padang Menginap di Hotel Luluat Al Mashaer

Seluruh rangkaian acara ini digelar secara terbuka untuk masyarakat dan gratis.

"Event peluncuran maskot gratis, dan tujuannya untuk mensosialisasikan bahwa Pilkada 2024 di Kabupaten Kaur dimulai,” kata Mukhlis.

KPU Kabupaten Kaur mengajak masyarakat Kabupaten Kaur untuk hadir dan menyaksikan peluncuran maskot dan Pilkada 2024.

Selain itu ikut meyalurkan hak suara masing-masing pada Pilkada serentak 27 november mendatang.

BACA JUGA:Potongan Tapera 3 Persen Bebani Pegawai, Berikut Daftar Potongan Gaji Pekerja di Indonesia

BACA JUGA:Nasib 24 WNI Ditangkap Polisi Arab Saudi, Terbukti Palsukan Visa Haji, Wapres Ma'ruf Amin Bilang Begini!

Pada Pilkada 2024 ini, masyarakat Kabupaten Kaur akan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu serta Bupati dan Wakil Bupati Kaur.

Sampai saat ini tahapan Pilkada sedang berjalan dan telah menyelesaikan tahapan perekrutan Badan ADHOC, dan telah menyelesaikan tahapan pendaftaran untuk calon kepala daerah dari jalur perseorangan atau independen.

"Kami mengajak seluruh masyarakat Kaur untuk mengikuti seluruh kegiatan, dimulai pukul 19.00 WIB sampai selesai.

Pada tanggal 27 November 2024, kita akan melakukan pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Bengkulu serta Bupati dan Wakil Bupati Kaur," terangnya.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: