RKa ONLINE, SEMIDANG GUMAY - Dalam rangka memeriahkan HUT ke-75 Bhayangkara, Sabtu (26/6), tercatat 300 warga di wilayah eks-Kaur Tengah melalukan injeksi vaksin Covid-19. Kegiatan dipusatkan di dua lokasi yakni Mapolsek Kaur Tengah dan Mapolsek Muara Sahung. Untuk mengenjot target vaksinasi, panitia melakukan koordinasi dengan pemerintahan desa. Setiap kepala desa diminta membawa minimal 10 hingga 15 orang warganya, terkhususnya perangkat desa yang belum melakukan vaksinasi. "Alhamdulillah. Kegiatan vaksinasi Covid-19 massal untuk wilayah hukum Polsek Kaur Tengah berjalan seperti yang diharapkan. Tentunya ini tak lepas dari dukungan dan kerjasama pemerintah kecamatan dan desa, serta tenaga kesehatan di Kecamatan Kaur Tengah, Luas, Semidang Gumay dan Kinal. Karenanya saya ucapkan terimakasih," ujar Kapolsek Kaur Tengah Polres Kaur, Iptu Samsul Rizal, SH pada RKa. "Dan tak kalah penting, ucap terimakasih juga kami kepada masyarakat, yang dengan sukarela mau ikut serta dalam vaksinasi covid-19 massal. Ini merupakan program mempercepat capaian vaksinasi covid-19 di Indonesia. Mudah-mudahan pandemi ini segera berakhir," ujar Samsul menambahkan. Hadir dalam kegiatan ini Camat Kaur Tengah Fauzi Razak, S.KM, Camat Luas Indera Jaya, S.Pd didampingi Sekcam, Buyung Kanizar, S.Sos, Camat Semidang Gumay Hazairin, S.Pd didampingi Sekcam, Satarudin, SH, serta Camat Kinal, A Reskan Efendi. Serta kepala desa dari empat kecamatan. Selain itu turut datang memantau proses vaksinasi Kepala Puskesmas (Kapus) Tanjung Iman Kecamatan Kaur Tengah Burmansyah, S.KM, Kapus Luas Kecamatan Luas Hj. Elza Risanti, S.KM, Kapus Mentiring Kecamatan Semidang Gumay Yawatitus, S.KM, Amd.Keb, dan Kapus Gedung Wani Kecamatan Kinal. Masyarakat Sahung Antusias
HUT ke-75 Bhayangkara, 300 warga eks-Kaur Tengah Divaksin
Senin 28-06-2021,14:18 WIB
Editor : Admin Radar Kaur Online
Kategori :